Headline
Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.
Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.
DUA orang saksi diperiksa jajaran Polsek Denpasar Selatan terkait tewasnya binaragawan asal Bali, Justyn Vicky akibat tertimpa barbel seberat 210 kilogram. Petugas masih menyelidiki lebih dalam apakah ada unsur kelalaian dalam musibah tersebut.
Dalam sebuah video singkat yang beredar di media sosial terlihat korban seorang binaragawan Bali Justyn Vicky yang tengah berusaha mengangkat beban barbel seberat 210 kilogram di pundaknya gagal dan malah menindih lehernya. Seorang pelatih pribadi mencoba membantu tetapi tidak mampu menahan beban seberat itu.
Baca juga: Influencer Kebugaran Justyn Vicky Meninggal Tertimpa Barbell
Vicky pun sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan, tetapi nyawanya tidak terselamatkan dan dinyatakan meninggal pada 17 Juli lalu. Sebelumnya ia sempat menjalani operasi darurat karena kerusakan saraf vital yang terhubung ke jantung dan paru paru.
Kapolsek Denpasar Selatan AKP Ida Ayu Made Kalpika Sari yang ditemui Senin, (24/7) pagi menjelaskan dua saksi telah diperiksa dalam peristiwa tersebut. Namun hingga saat ini penyelidikan mendalam masih dilakukan dan belum ditemukan unsur pidana.
Baca juga: Bodybuilding Kian Digemari Kaum Hawa
“Kami masih melakukan penyelidikan,” ujarnya.
Saat ini jenazah Justyn Vicky yang memiliki nama asli Herman Fauzi telah disemayamkan di kampung halamanya di Jember, Jawa Timur.
(MGN/Z-9)
GELARAN Munang Maning Sport Enthusiast (MMSE) Fun Run 5K dan 10K yang digagas oleh komunitas Munang Maning Sport Enthusiast (MMSE) Denpasar mendapat apresiasi.
Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa menekankan pentingnya festival ini sebagai ruang ekspresi bagi generasi muda.
Ibis Styles Bali hadirkan program "City Heritage Tour: Denpasar Has Stories" yang ajak tamu selusuri sejarah dan kehidupan lokal di Denpasar.
Acara yang diselenggarakan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Denpasar ini bertujuan untuk mewujudkan kerukunan umat beragama dengan menyasar berbagai elemen masyarakat.
Bale Kertha Adhyaksa Jaga Desa dan Umah Restorative Justice pada 27 desa, 16 kelurahan dan 35 desa adat di Kota Denpasar, Bali, diresmikan secara serentak.
Pemerintah Kota Denpasar bersama Komunitas Rare Angon kembali akan menggelar festival layang-layang yang bertajuk Rare Angon Festival bertaraf internasional.
PELAKSANAAN Jakarta Sport Festival 2024 pada 16 dan 17 November 2024 resmi bergulir.
Chris, Isai, dan Fanni akan bersaing dengan para atlet terbaik dunia seperti Chris Bumstead, Ryan Terry, dan Ramon Dino di Las Vegas.
Mr. Olympia, kejuaraan yang akan diikuti Chris berikutnya adalah panggung tertinggi dalam dunia binaraga.
Harapannya, langkah ini menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk lebih sering mengirimkan atlet nasional bertanding di luar negeri.
Yoga Tama akan bertanding di kelas Classic Physique, sedangkan Reiner Sulaeman akan bertanding di kelas Mens Physique.
Sandiaga Uno saat melepas atlet binaragawan dan brand lokal Evolene ke Amateur Olympia Las Vegas 2022 dalam The Weekly Brief with Sandi Uno, Senin (24/10).
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved