Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPOLISIAN Daerah Sumatra Selatan memastikan keamanan menjelang Idul Fitri tahun ini. Pihaknya sudah mempersiapkan personil dan pos pelayanan untuk membantu keamanan arus mudik dan arus balik lebaran.
Kapolda Sumsel, Irjen A Rachmad Wibowo mengaku sudah mematangkan persiapan tersebut. "Dari hasil rapat yang kita lakukan ada beberapa hal yang dibahas. Namun yang paling penting adalah pengamanan pelayanan libur Idul Fitri nanti, dengan menyiapkan tim gabungan sebanyak 5.085 personel," ujarnya, Selasa (11/4).
Untuk personel Polda Sumsel jajaran disiapkan sebanyak 1.825 personel dan sisanya merupakan gabungan dari instansi terkait baik pemerintah maupun lainnya. Untuk memastikan kenyaman masyarakat di Jalan raya disiapkan 87 pos yang terdiri dari pos pengamanan, pelayanan hingga pos terpadu yang disebar.
"Untuk pos pengamanan kita tempatkan di lokasi yang banyak dikunjungi
masyarakat," ungkapnya.
Sementara pos pelayanan ada sepanjang jalur yang dilalui masyarakat yang hendak melakukan aktivitas mudik, sedangkan pos terpadu berada di bandara, pelabuhan hingga terminal bus.
Untuk mengantisipasi masuknya narkoba mendomplek arus mudik, Rachmad mengatakan, bahwa pihaknya akan melakukan tindakan berdasarkan
informasi yang didapatkan dari masyarakat.
"Kita akan bergerak bila adanya informasi dari informan kita, sehingga
dapat mengurangi kemacetan bila dilakukan pemeriksaan kendaraan," bebernya.
Pihaknya berharap kegiatan yang dilakukan dapat berjalan dengan baik,
sehingga keamanan, kenyamanan hingga pelayanan yang diberikan akan
berdampak meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian. (N-2)
PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 829.223 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek melalui empat gerbang tol utama, yakni Cikupa, Ciawi, Cikampek Utama dan Kalihurip Utama,
Pada arus mudik Natal dan Tahun Baru 2026, 19–22 Desember 2025, tercatat 2.823 sepeda motor dan 7.489 penumpang menyeberang dari Jawa ke Sumatera melalui Pelabuhan Ciwandan.
PT Pelni Sorong mencatat arus liburan dan mudik Natal 2025 serta Tahun Baru 2026 meningkat 18 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Pada periode Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran 2025, puncak arus mudik terjadi pada tanggal 28 Maret 2025 dengan 50.576 penumpang dan 324 penerbangan.
Angka ini merupakan akumulasi dari ruas operasional yang terpantau sejak 21 Maret hingga 10 April 2025 serta ruas fungsional yang beroperasi mulai 24 Maret hingga 10 April 2025.
PT Jasa Marga Tbk menutup operasi Satuan Tugas (Satgas) Jasa Marga Siaga Operasional Idul Fitri 1446 H/2025 yang memastikan kelancaran arus mudik dan balik.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved