Rabu 22 Maret 2023, 09:50 WIB

Umat Muslim Di Bali Malam Ini Bisa Tarawih Di Masjid, Asalkan

Saifullah | Nusantara
Umat Muslim Di Bali Malam Ini Bisa Tarawih Di Masjid, Asalkan

Metro/Saifullah
Susana Kota Denpasar

 

WALI kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara mengatakan umat muslim yang berada di Bali masih bisa mengikuti salat tarawih di masjid. Namun mereka diharapkan sudah melakukan koodinasi dengan desa adat terlebih dahulu.

"Bagi mereka yang masjidnya dekat rumah, dipersilakan lapor kepada desa adat setempat. Biar nantinya bisa diantarkan ke masjid dengan berjalan kaki," ujar Jaya Negara. 

Jaya Negara mengaku telah berkoodinasi dengan Dewan Masjid Denpasar untuk memberikan sejumlah himbauan, mengingat awal Ramadan berdekatan dengan Hari Raya Nyepi dan salat tarawih digelar saat nyepi. Dalam himbauannya, disebutkan bagi mereka yang bermukim jauh dari masjid diharapkan salat sunah di rumah masing-masing. Sedangkan masjid diperbolehkan menyalakan lampu dengan syarat tidak terlalu terang. 

Baca juga: Ini Kumpulan Contoh Ucapan Hari Raya Nyepi untuk Dibagikan di Media Sosial

"Boleh ada lampu dengan batasan tidak terlalu terang. Cukup untuk bisa melaksanakan salat dengan baik," ujarnya. 

Diketahui, hari ini, umat Hindu di Bali melakukan Tapa Bratha Penyepian. Tapa Bratha Penyepian mulai hari ini dari pukul 06.30 wita hingga Kamis pukul 06.00 wita. Tidak ada aktivitas orang di luar rumah atau hotel. 

Baca juga: 3 Fakta Menarik tentang Perayaan Nyepi di Bali

Suasana Kota Denpasar bak kota mati. Nampak sejumlah pengamanan desa adat atau pecalang mengawasi jalannya Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945.

Umat Hindu Bali dalam melakukan Tapa Bratha Penyepian membatasi rutinitasnya, mulai dengan tidak berkegiatan (amati karya), tidak menyalakan api atau hawa nafsu (amati geni), tidak keluar rumah atau bepergian (amati lelungaan), dan tidak bersenang-senang atau menghibur diri (amati lelanguan). (Z-3)

VIDEO TERKAIT:

Baca Juga

Ist

Jadi Pengurus BPN-Gesid, Bacaleg Nasdem Dapil Sukabumi Ini Rancang Edukasi Stunting

👤Media Indonesia 🕔Kamis 01 Juni 2023, 16:41 WIB
Emilia Nurhayati mengatakan kasus stunting masih terbilang tinggi meski pada 2021 lalu sudah turun dari 24,4% menjadi 21,6% pada...
Metro TV

Hilangkan Kesan Angker, Pemakanan di Malang Dicat Warna-warni

👤Fajar Agastya 🕔Kamis 01 Juni 2023, 16:25 WIB
Sebuah permakaman di Kabupaten Malang di cat warna-warni layaknya kampung wisata. Permakanan tersebut terletak di desa Jatiguwi,...
MG News

Polres Muara Enin Tangkap 6 Truk Batu Bara Ilegal

👤Usamah 🕔Kamis 01 Juni 2023, 14:56 WIB
Tim gabungan Satuan Unit Reserse Kriminal dan Satuan Unit Lalu Lintas Polres Muara Enim menangkap sopir dan lima truk dan satu trailer...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya