Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
GEMPA dengan kekuatan magnitudi 5,5 menguncang Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, pada Minggu (20/11) pukul 21.49 Wita. Akibat gempa, sejumlah warga di Kecamatan Alak, Kota Kupang berhamburan keluar dari rumah berusaha berlindung mengingat guncangan gempanya terasa cukup besar.
"Besar sekali tadi. Saya lagi nonton acara pembukaan Piala Dunia, tiba-tiba rasa seperti ada yang bergoyang langsung keluar rumah saya," kata Abdul warga di Kelurahan Penkase Oeleta, Kecamatan Alak.
Beberapa warga juga mengaku baru merasakan gempa dengan kekuatan yang lumayan besar. Pasalnya guncangannya terbilang cukup lama sekitar 3-4 detik. Abdul dan beberapa warga juga mengaku tak ingin masuk kembali ke dalam rumah dulu karena khawatir akan ada gempa susulan dengan kekuatan yang lebih.
Kepala BMKG Stasiun Geofisika Kupang Margiono mengatakan, gempa terjadi pada pukul 21.49 Wita. Pusat gempa terletak pada 10,57 derajat lintang selatan dan 123,86 derajat bujur timur atau 51 kilometer arah tenggara, Kota Kupang, dengan kedalaman 49 kilometer.
Ia mengimbau warga tidak panik, karena gempa ini tidak berpotensi tsunami. Pihaknya terus memantau perkembangan soal gempa itu. "Sampai saat ini tidak ada laporan soal kerusakan bangunan atau rumah warga," tambah dia. (Ant/OL-15)
HUJAN lebat disertai angin kencang yang melanda Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu (24/1) dini hari nyaris merenggut nyawa seorang anak perempuan.
Sjafrie menegaskan bahwa sejarah perjalanan Timor Timur adalah urusan kebangsaan yang harus diletakkan pada fondasi empati dan persaudaraan.
Sinergi seluruh stakeholder menjadi kunci utama dalam memastikan pengoperasian bandara internasional dapat berjalan optimal sejak hari pertama.
MENJELANG Hari Raya Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Pemerintah Kota (Pemkot) Kupang mengungkapkan telah melakukan berbagai cara untuk meredam harga utamanya komoditas pangan.
HARI Studi dan HUT ke-50+1 Majelis Nasional Pendidikan Katolik (MNPK) digelar di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Rabu (17/12).
Kelangkaan air di Kupang selama ini memaksa banyak keluarga harus menempuh jarak jauh, membeli air dengan harga tinggi, atau berhemat ekstrem dalam aktivitas sehari-hari.
UNIVERSITAS Sugeng Hartono (USH) Solo Baru resmi memperkenalkan diri kepada masyarakat Nusa Tenggara Timur (NTT).
HUJAN lebat disertai angin kencang yang melanda Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu (24/1) dini hari nyaris merenggut nyawa seorang anak perempuan.
Tanah longsor terjadi pada Kamis (22/1) sore akibat curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah tersebut sejak pagi hari.
Sebuah pertikaian keluarga berujung pada tewasnya seorang pria berusia 55 tahun, berinisial MG di Rumah Adat Gendang Palit. Korban diduga menjadi korban penganiayaan oleh tiga keponakan.
Penundaan pelayaran ini sejalan dengan peringatan dini cuaca maritim yang dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Tenau Kupang.
PULUHAN siswa Sekolah Dasar Inpres (SDI) di Pilau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT), harus menempuh proses belajar di gedung yang rusak parah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved