Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
RAMPI merupakan salah satu kecamatan terpencil di Kabupaten Luwu Utara,
Sulawesi Selatan. Untuk mencapai ibu kota Kecamatan Rampi yang jaraknya
80 kilometer dari Masamba, ibu kota kabupaten, butuh waktu lebih dari 24 jam dan hanya bisa menggunakan ojek motor.
Warga Rampi pun mengeluh, menagih janji kampanye Gubernur Sulsel untuk
perbaikan infrastruktur jalan ke sana. Mereka yang kecewa jalan tidak
kunjung diperbaiki bahkan sampai melontarkan wacana agar Rampi
dipindahkan jadi wilayah Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.
Menanggapi itu, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman berdalih, pihaknya terkendala dengan keterbatasan anggaran. "Kami mencoba meminta bantuan TNI tapi tidak sanggup karena kontur tanah untuk jalan sulit untuk dikendalikan."
Meski demikian, dia mengaku, meminta Bupati Luwu Utara Indah Putri
Indriani, untuk mendesain penguatan tebing. "Jangan pikir dulu aspalnya, jadi harus penguatan tebing," tegas Sudirman yang
mengakui jika diperiodenya ini yang diperkuat infrastruktur yang mudah
diakses dan lalu lintas ramai seperti Ajatappareng dan lainnya.
NasDem bergerak
Agar masalah kondisi jalan ke Rampi tidak semakin runyam dan menimbulkan polemik berkepanjangan, Dewan Pimpinan Wilayah
(DPW) Partai NasDem Sulawesi Selatan di bawah komando Rusdi Masse
Mappasessu merespons cepat aspirasi warga Kecamatan Rampi, Luwu Utara
itu.
NasDem mengerahkan sejumlah alat berat, antara lain, 6 unit eksavator, 2 unit dozer, 1 unit Vibro, 1 unit Loader, dan 8 unit truck. Alat berat
itu dikerahkan untuk memperbaiki akses jalan dari Masamba, ibu kota
Lutra, ke Rampi.
"Hari ini kita langsung perintahkan siapkan alat berat untuk turun ke
lokasi. Ini adalah gerakan politik kemanusiaan NasDem Sulsel," kata
Ketua DPW Nasdem Sulsel Rusdi Masse, Sabtu (14/5).
Tidak hanya itu, Rusdi Masse juga akan meminta semua kader NasDem di
Sulsel, membuka donasi secara internal untuk pembelian bahan bakar
minyak (BBM), termasuk sembako untuk warga di Rampi, Luwu Utara.
"Hari ini sampai beberapa hari ke depan, kader NasDem khususnya di Luwu
Utara berkantor di Rampi. NasDem turun menjawab kebutuhan masyarakat,"
seru Rusdi Masse.
Karenanya, Ketua DPD NasDem Luwu Utara Putri Dakka, sudah menyiapkan
5.000 liter BBM untuk operasional tim NasDem. "Termasuk fasilitas apa yang dibutuhkan para tenaga kerja di sana, kami sediakan," tegasnya. (N-2)
Tim SAR temukan FDR dan CVR pesawat jatuh di Maros-Pangkep, Sulsel, Rabu (21/1). Data kotak hitam segera diserahkan ke KNKT untuk investigasi penyebab kecelakaan.
TIM SAR gabungan berhasil menemukan korban kedua berjenis kelamin perempuan, dari jatuhnya pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport di lereng Gunung Bulusaraung namun belum dievakuasi
KNKT menyampaikan bahwa pesawat ATR 42 pecah berhamburan akibat menabrak lereng gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan.
Sakti juga menyampaikan rasa keprihatinannya atas insiden pesawat ATR 42-500 dengan kode registrasi PK-THT yang hilang kontak di wilayah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan tersebut.
ATR adalah singkatan dari Avions de Transport Régional (Prancis) atau Aerei da Trasporto Regionale (Italia).
Jumlah penumpang on board (POB) sebanyak 11 orang, delapan kru pesawat dan tiga orang penumpang. Saat ini tim SAR Gabungan telah mengerahkan personel, mobil truk, drone dan rescue car satu tim.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved