DUA anak kembar bernama Hasan Firdaus, 8, dan Hasen Firdaus, 8, warga Dusun Babakansari, RT 3 RW 5, Desa Ciganjeng, Kecamatan Padaherang, Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu (12/3), tewas di lokasi kejadian setelah ditabrak dua pengendara motor gede (moge).
Pengendara motor gede yang menabrak kedua korban hampir menjadi sasaran warga. Menurut warga setempat, kejadian tersebut bermula ketika kedua anak itu hendak menyebrang lalu tiba-tiba datang rombongan moge dengan kecepatan tinggi dari arah Banjar menuju Pangandaran.
Kedua anak yang hendak menyebrang sambil bergandengan tangan akhirnya tertabrak dua motor moge dan satu pengendaranya terperosok ke parit. Keduanya pun langsung diamankan petugas Polsek Kalipucang.
Kapolsek Kalipucang Iptu Iman Sudirman membenarkan adanya kecelakaan yang melibatkan dua pengendara motor gede (Moge) Harley Davidson di Jalan Kedung Palumpung, Desa Tunggulis, Kecamatan Kalipucang, sekitar pukul 13.15 WIB hingga menyebabkan dua anak meninggal dunia.
"Warga berhasil menangkap dua pengendara motor gede dan langsung diperiksa. Keduanya bernama Agus Wandri, warga Bandung Barat dan Angga Permana Putra, warga Kota Cimahi," ucap Iman.
Baca juga: Nelayan dan Petani Pangandaran Dukung Erick Thohir Maju Capres 2024
Saat ini kasus kecelakaan tersebut langsung dilimpahkan ke Polres Ciamis. Sedangkan, dua orang anak yang menjadi korban juga sudah dibawa keluarga untuk dimakamkan.
"Kami sudah mengamankan dua motor gede Harley Davidson nomer polisi B 6227 HOG dimiliki Agus Wandri dan D 1993 NA dimiliki Angga Permana Putra. Rombongan motor itu datang dari arah Barat ke Timur Padaherang menuju Pangandaran dan pengendara sudah dilimpahkan ke Polres Ciamis," tutur Iman.(OL-5)