Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Cuaca Pengaruhi Melonjaknya Harga Cabai

Lina Herlina
10/3/2022 15:18
Cuaca Pengaruhi Melonjaknya Harga Cabai
Pedagang membungkus cabai rawit yang dijualnya di Pasar Kebon Roek, Ampenan, Mataram, NTB.(ANTARA FOTO/Ahmad Subaid )

Sepekan terakhir harga cabai rawit di Kota Makassar, Sulawesi Selatan melonjak drastis. Di Pasar Sentral dan Pasar Pa'baeng-baeng Makassar cabai rawit dijual dengan harga antara Rp60 ribu hingga Rp80 ribu per kilogram.

Menurut Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar Arlin Ariesta, kenaikan harga cabai yang siginifikan itu dipengaruhi faktor cuaca. Dia menjelaskan, jika dua bulan terakhir, sejumlah wilayah di Sulawesi Selatan memang mengalami cuaca cukup ekstrem.

"Cuaca ekstrem itu berimbas pada menurunnya produksi petani, termasuk produksi cabai," kata Arlin, Kamis (10/3), yang mengaku khawatir, jika kenaikan harga cabai di Makassar akan terus terjadi hingga April mendatang yang memasuki bulan Ramadan.

Sehingga pihak Dinas Perdagangan seru Arlin, akan terus memantau perkembangan harga cabai dan harga kebutuhan pokok lainnya, dan berupaya menstabilkan harga cabai maupun komoditas lain jelang Ramadan.

"Kalau perlu kita gelar operasi pasar, yang tujuannya untuk memudahkan masyarakat mendapat komoditas, pemerataan distribusi, dan menekan harga di pasar. Bulan Ramadan dilakukan pasar murah Ramadan," seru Arlin.

Sementara itu, pedagang di Pasar Pa'baeng-baeng Makassar, Ira, 41, menjelaskan, jika kenaikan harga cabai rawit juga disebabkan karena faktor pengiriman yang tidak lancar.

Akibatnya, stok cabai makin menipis, ditambah permintaan meningkat, harga pun jadi melabung. "Kalau informasi dari distributor, mereka bilang stok dari petaninya yang kurang karena musim hujan," pungkas Ira (LN)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik