Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PENGHARGAAN didapat perusahaan produk kecantikan MS Glow. Mereka menerima penghargaan dari MURI (Museum Rekor Indonesia) atas prestasi mereka sebagai perusahaan kosmetik dengan jaringan penjualan terbanyak di Indonesia. Penghargaan diterima oleh Shandy Purnamasari dan Maharani Kemala, selaku founder MS Glow, Senin (23/8).
"Selamat untuk MS Glow. Sebanyak 78.147 jaringan penjualan telah terbentuk, dan jumlah tersebut merupakan terbanyak di Indonesia. Karena prestasi yang diukir ini, MURI layak memberi apresiasi," kata Yusuf Ngadri, dari perwakilan MURI.
Baca juga: 154 KK Terima Penghargaan Graduasi Mandiri Keluarga Penerima ...
Sementara itu, Shandy dan Maharani Kemala tidak mengira perusahaan yang dirintisnya, berhasil mengembangkan sayap, bahkan dinilai merupakan terbesar networkingnya saat ini. Tidak hanya di Indonesia, MS Glow juga memperluas networkingnya hingga ke Korea dan negara di Asia lainnya.
MS Glow didirikan 2013 di Malang, Jawa Timur. Awalnya brand ini merupakan usaha pribadi. Kemudian, Shandy Purnamasari menggandeng Kadek Maharani. Keduanya memutuskan untuk membuka brand kecantikan sendiri. Awalnya mereka mengembangkan produk perawatan kulit atau skin care memanfaatkan media online tahun 2013.
Shandy Purnamasari mengatakan kesuksesan penjualannya di awal mendirikan MS Glow dikarenakan tidak ada penjual yang menjajakan dagangannya melalui media sosial atau secara online. Saat ini MS Glow menghasilkan omzet hingga miliaran rupiah dengan penjualan mencapai 1 juta pcs per bulan. Produk yang telah dihasilkan oleh MS Glow bervariasi dan kurang lebih sudah ada 40 produk.
"Produk yang dihasilkan tidak kalah dengan brand luar negeri, atau yang digemari dari Korea. Apalagi, produk MS Glow sudah diakui BPOM dan menerima sertifikat yg halal dari MUI. Hal ini menambah kepercayaan masyarakat pecinta kosmetik, khususnya kaum hawa," Shandy.
Keunggulan dari MS Glow lainnya, yaitu menggunakan bahan- bahan alami yang berasal dari negara sendiri dan diproduksi langsung di Indonesia. Sebut saja bahan-bahan alami yang berlimpah di Indonesia seperti bengkoang, kunyit, minyak zaitun, Chamomile, lidah buaya dan lain-lain. "Manfaat yang diperoleh dari produk-produk MS Glow akan membuat kulit lebih sehat hingga ke dalam jaringan kulit," ujarnya. (RO/A-1)
Kepala BSKDN Kemendagri Yusharto Huntoyungo menegaskan capaian dan penghargaan inovasi daerah tidak boleh menjadi titik akhir dalam berinovasi.
Kemenangan CitraLand City CPI di level Asia Pacific Region menempatkan proyek ini sejajar dengan pengembangan properti kelas dunia dari negara-negara maju.
Meski secara konsisten masuk dalam jajaran sepuluh besar setiap tahunnya, ini adalah kali pertama Bali menempati posisi puncak dalam sejarah penilaian TripAdvisor.
Indonesia Rising Stars Award adalah panggung penghargaan bagi organisasi serta individu yang berkontribusi membangun masa depan Indonesia di berbagai sektor.
Asia Property Awards Grand Final tahun ini menghadirkan lebih dari 90 kategori penghargaan untuk merayakan 'Best in Asia'.
Mengawali tahun 2026 dengan prestasi membanggakan, Truntum Cihampelas Bandung berhasil meraih peringkat Top 5 Hotel Terbaik di Bandung versi Tripadvisor
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved