Kasus Covid-19 di DIY Kembali Naik

Agus Utantoro
25/4/2021 08:51
Kasus Covid-19 di DIY Kembali Naik
Seorang peserta berswa foto saat mendapat vaksinasi COVID-19 dosis kedua di Jogja Expo Centre, Bantul, D.I Yogyakarta, Selasa (30/3/2021).(ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko)

JURU Bicara Pemda DIY untuk Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih mengataka terjadi penambahan kasus terkonfirmasi positif covid-19 di DIY pada Sabtu (24/4). Jumlah kasus mengalami kenaikan dibanding hari sebelumnya, Jumat (23/4)

"Penambahan terkonfirmasi positif covid-19 pada hari Sabtu tercatat sebanyak 149 kasus, sehingga total kasus terkonfirmasi menjadi 38.138 kasus," kata Berty.

Sedangkan hari sebelumnya, jelasnya, penambahan kasus terkonfirmasi positif sebanyak 137 kasus. Menurut Berty, distribusi kenaikan tersebut, Kota Yogyakarta tambah 16 kasus, Kabupaten Bantul tambah 32 kasus, Kabupaten Kulonprogo tambah 14 kasus, Kabupaten Gunungkidul tambah 25 kasus dan Kabupaten Sleman tambah 62 kasus. Sementara penambahan kasus sembuh sebanyak 262 kasus, sehingga total sembuh menjadi 32.948 kasus. Sehari sebelumnya, kasus sembuh sebanyak 262 kasus.

baca juga: Satgas Covid-19 Daerah Istimewa Yogyakarta

Distribusi kasus sembuh menurut domisili wilayah kabupaten dan kota, lanjut Berty, Kota Yogyakarta kasus sembuh sebanyak 50 kasus, Kabupaten Bantul 37 kasus, Kabupaten Kulonprogo 2 kasus, Kabupaten Gunungkidul 9 kasus dan Kabupaten Sleman 164 kasus.

"Penambahan kasus meninggal sebanyak 4 kasus, sehingga total kasus meninggal menjadi 936 kasus," ujar Berty.

Penambahan kasus meninggal dunia itu, 3 kasus di Kabupaten Bantul dan 1 kasus di Sleman. (OL-3)

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya