Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
BANTUAN bagi para korban gempa di Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat, terus mengalir. Tidak hanya dari pemerintah, bantuan juga dari pihak swasta.
Salah satu bantuan dari pihak swasta datang dari Lion Parcel (PT Lion Express). Perusahaan jasa pengiriman terkemuka di Indonesia tersebut menghadirkan program ‘Lion Parcel Peduli Untuk Mamuju dan Majene’ guna mendukung pemenuhan kebutuhan sehari-hari korban gempa di wilayah tersebut. Bantuan yang diberikan adalah bahan pangan, serta uang tunai dengan total bantuan senilai Rp500 juta.
Kenny Kwanto selaku Chief Marketing Officer Lion Parcel menjelaskan, Program ‘Lion Parcel Peduli untuk Mamuju dan Majene’ merupakan wujud kontribusi tanggap bencana PT Lion Express sejalan dengan nilai perusahaan, yakni peduli sesama.
"Kami berharap bantuan ini bisa mendorong upaya kolaboratif dari berbagai pihak untuk bersama meringankan beban, sekaligus membantu masyarakat untuk mempercepat pemulihan pasca bencana”, jelas Kenny.
Program ‘Lion Parcel Peduli untuk Mamuju dan Majene’ juga didukung oleh BenihBaik guna memastikan bantuan tersebut dapat disampaikan secara tepat kepada yang membutuhkan. Andy F Noya selaku CEO dan founder BenihBaik.com, menyambut baik inisiatif yang terjalin dengan Lion Parcel melalui program tersebut.
"Kami sangat mengapresiasi ajakan kerja sama yang diinisiasi oleh Lion Parcel untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak bencana di Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat. Kami juga berharap bantuan ini dapat membantu saudara kita yang sedang mengalami musibah di sana, semoga upaya menjadi jembatan kebaikan ini bisa berkesinambungan," ucap Andy F Noya.
Selain itu, komitmen dari sisi layanan pun senantiasa dihadirkan Lion Parcel sebagai dukungan terhadap kelancaran distribusi bantuan. "Kami akan memastikan setiap bantuan yang dikirimkan melalui konsolidator atau mitra Lion Parcel di daerah Mamuju yang selanjutnya akan disalurkan oleh BenihBaik kepada masyarakat yang terdampak, sehingga tepat sasaran dan dapat dimanfaatkan dengan baik,” kata Kenny.
Gempa berkekuatan 6,2 skala richter yang mengguncang Sulawesi Barat pada Jumat (15/1) dini hari telah mengakibatkan sejumlah bangunan dan rumah warga hancur. Memasuki hari keenam pascabencana, gempa susulan pun masih terjadi, bahkan hingga saat ini telah tercatat lebih dari 39 kali gempa susulan mengguncang wilayah tersebut. (RO/R-1)
Latihan kesiapsiagaan menghadapi gempa bumi digelar SMPN 1 Lembang bekerja sama dengan Relawan Penanggulangan Bencana Lembang (RPBL).
Peralatan pemantau aktivitas Gunung Merapi mencatat lonjakan kegempaan selama periode Jumat (9/1) hingga Kamis (15/1), dengan total 1.277 kejadian gempa.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,5 mengguncang wilayah Ambon dan sekitarnya di Provinsi Maluku pada Sabtu.
BMKG menjelaskan bahwa gempa bumi tektonik M6,4 (update) yang terjadi di Kabupaten Kepulauan Taluad, Sulut merupakan akibat dari deformasi batuan Lempeng Maluku
GEMPA bumi berkekuatan magnitudo (M) 7,1 terjadi di Melonguane, Sulawesi Utara (Sulut).
Gempa dangkal magnitudo 4,5 mengguncang Kuta Selatan, Bali. BBMKG menyebut gempa dipicu sesar aktif dasar laut dan tidak berpotensi tsunami.
Enam desa di Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, masih terisolasi selama dua minggu setelah longsor menutup akses jalan
Masyarakat diminta untuk mewaspadai aksi penipuan digital terbaru. Selasa (2/12/2025), beredar aktif akun WhatsApp palsu yang mengaku sebagai Wakil Gubernur Salim S Mengga.
PEMERINTAH Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menyalurkan Bantuan Pangan Cadangan Pemerintah (CPP) senilai miliaran rupiah untuk periode Oktober–November 2025.
Fakta terungkap dari data kesehatan terbaru di Provinsi Sulawesi Barat, hipertensi, yang kerap dianggap sebagai penyakit orang dewasa, kini mulai mengancam generasi muda Sulawesi Barat.
Ratusan siswa di Mamasa, Sulawesi Barat, kini bisa belajar dengan terang berkat listrik SuperSUN dari PLN.
Lomba balap perahu katinting dalam rangka Gubernur Cup tersebut diikuti 64 peserta dari berbagai daerah di Sulawesi Barat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved