Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Jembatan Penghubung Desa di Pamekasan, Ambruk

Mohammad Ghazi
12/1/2021 16:20
Jembatan Penghubung Desa di Pamekasan, Ambruk
Jembatan Klowang di Kelurahan Kowel, Kecamatan Kota, Kabupaten Pamekasan, Jatim ambruk akibat banjir, Senin (11/1) petang.(MI/Mohammad Ghazi)

Jembatan Klowan yang menghubungkan dua desa di Kecamatan Kota, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, ambruk. Jembatan tersebut ambruk akibat derasnya arus air di bawahnya.

Warga di sekitar jembatan itu mengatakan sebelumnya tidak ada tanda-tanda jembatan Klowang yang menghubungkan Kelurahan Kowel dengan Desa Toronna itu akan ambruk. Bahkan, warga sempat berada di atas jembatan itu untuk melihat air sungai yang meninggi akibat hujan deras di kawasan hulu.

"Saat akan runtuh, kami berada di atas jembatan itu. Sebagian mengambil gambar derasnya air sungai," kata Abdul Wahab, warga Kelurahan Kowel.

Tiba-tiba warga terasa jembatan itu bergetar hingga mereka menyingkkr karena kawatir. Warga juga melarang kendaraan yang akan melintas dengan memasang palang menggunakan bambu. ''Tidak berselang lama, bagian ujung selatan jembatan mulai retak, ambruk," kata Wahab.

Kondisi tersebut menyebabkan jalur utama antar Kelurahan Kowel dan Desa Toronan terputus. Warga harus menggunakan jalur lain yang agak jauh.

Kepala Dinas PUPR Pamekasan, Muharram, akan memprogramkan kegiatan perbaikan jembatan tersebut pada tahun ini. "Kami akan perbaiki karena jembatan tersebut sangat dibutihkan," katanya. (MG/OL-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik