Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Bogor Tambah 49 Kasus Baru Covid-19

Mediaindonesia.com
20/11/2020 23:28
Bogor Tambah 49 Kasus Baru Covid-19
Ilustrasi(Antara)

Warga Kota Bogor, Jawa Barat terkonfirmasi positif Covid-19 pada Jumat, 20 November 2020 naik menjadi 49 kasus dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya, sehingga akumulasi kasus positif sampai hari ini mencapai 2.878 kasus.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor, Sri Nowo Retno, menyebutkan hal tersebut melalui data harian penanganan Covid-19 pada Dinas Kesehatan Kota Bogor, Jumat (20/11).

Menurut Retno, panggilan Sri Nowo Retno, warga Kota Bogor yang terkonfirmasi positif Covid-19, pada Kamis (19/11) sebanyak 48 kasus, pada Rabu (18/11) 41 kasus, serta pada Selasa (17/11) 37 kasus. Dari data tersebut, menunjukkan ada tren peningkatan kasus positif Covid-19 di Kota Bogor.

Sedangkan, kasus positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh atau selesai isolasi, pada Jumat hari ini ada sebanyak 37 kasus, kasus sehingga akumulasi kasus sembuh seluruhnya menjadi 2.206 kasus.

Kasus positif yang dinyatakan sembuh yakni 2.206 kasus, adalah bagian dari akumulasi kasus positif Covid-19 seluruhnya yakni 2.878. Bagian lainnya adalah, sebanyak 88 kasus positif meninggal dunia serta 584 kasus positif masih sakit.

Menurut Retno, adanya tren peningkatan kasus positif karena masih merupakan lanjutan dari dampak peningkatan kasus positif setelah libur panjang pada akhir Oktober lalu. Dari hasil survei, klaster penularan covid-19 di Kota Bogor masih pada klaster perkantoran dan klaster keluarga. (Ant/OL-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati
Berita Lainnya