Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
AKIBAT seorang pedagang di Pasar Sirampog, Desa Mendala, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, pasar tradisional tersebut ditutup. Penutupan pasar dilakukan selama empat hari.
Pasar itu ditutup oleh Pemerintah Desa Mendala sejak Minggu 20 September 2020 hingga Rabu 23 September 2020. Pemantauan di lokasi, tidak nampak ada aktivitas di pasar tradisional tersebut.
Kepala Desa (Kades) Mendala, Ali Murtadlo, menuturkan, penutupan dilakukan untuk mencegah penyebaran virus korona atau covid-19. Penutupan dilakukan selama empat hari dan selama waktu itu tidak ada boleh aktivitas di pasar.
"Pasar ditutup total, tidak ada aktivitas pedagang dan pembeli," ujar Ali, Selasa (22/9).
Ia menyebut penutupan pasar dilakukan untuk mensterilkan kawasan pasar dari paparan covid-19. Selama penutupan dilakukan penyemprotan disinfektan oleh tim Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Desa Mendala. "Pasar disterilkan dengan disinfektan selama dilakukan penutupan," terang Murtadlo.
Kepala Puskesmas Sirampog, Supardi, membenarkan adanya, salah satu pedagang pasar meninggal dunia dan terkonfirmasi postif covid-19. Pasien tersebut dimakamkan dengan protokol jenazah covid-19. Pasien positif Covid-19 dan meninggal dunia di RS Semarang," ujar Supardi.
Ia menjelaskan, pasien tersebut sebelumnya sudah masuk daftar orang dengan resiko (OCR). Pasien memiliki penyakit bawaan diantaranya gula darah dan gangguan pernafasan.
"Sebelumnya sudah masuk daftar ODR kemudian sakit dengan gejala mengarah Covid-19 dirawat di RS Tegal kemudian dirujuk ke RS di Semarang dan positif Covid-19 hasil swab sampai kemudian meninggal," terangnya.
Ia menambahkan, pihaknya telah melakukan tracking dengan keluarga yang kontak erat pasien dan hasil uji swab diketahui ada dua orang yang positif tetapi tanpa gejala. "Yang hasilnya positif tanpa gejala dilakukan isolasi mandiri," jelasnya. (R-1)
“Kebutuhan pupuk petani mencapai sekitar 50 ton per hari, sementara pengiriman yang masuk ke kios sangat terbatas."
Sebuah truk kontainer pengangkut peti kemas, terguling di Jalan Pantura Utama ruas Desa Bangsri, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, pada Sabtu (10/01/26).
Hingga kini, akses tersebut belum dapat digunakan, sehingga warga setempat membuat jembatan darurat dari bambu untuk pejalan kaki dan sepeda motor.
Harga bawang merah di Brebes yang sebelumnya Rp25 ribu/kg, turun menjadi Rp20 ribu/kg. Sedangkan harga cabai yang semula Rp15 ribu turun menjadi Rp10 ribu.
Pulau Cemara merupakan sebuah tanah timbul di lepas pantai Pulau Jawa, yang terbentuk dari sedimentasi sungai yang menjadi sebuah pulau, kini dijadikan tempat wisata yang menarik.
Rute patroli dimulai dari Mapolres Brebes menuju jantung kota, menyisir tempat ibadah, Stasiun Brebes, terminal angkutan, hingga kantor perbankan.
BENCANA angin puting beliung menerjang wilayah Kecamatan Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, pada Rabu (21/1/2026) sore. Insiden ini mengakibatkan kerusakan parah.
Gelombang tinggi disertai hujan badai di perairan selatan mencapai 1,25-6 meter dan di perairan utara 1,25-2,5 meter cukup berbahaya terhadap aktivitas pelayaran.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT). Kali ini, aparat antirasuah menyasar Kabupaten Pati, Jawa Tengah.
Sejak pagi hujan ringan-sedang sudah mengguyur sejumlah daerah di Pantura Jawa Tengah, memasuki siang, sore hingga awal malam intensitas hujan berpeluang meningkat.
Banjir di Pekalongan mengganggu operasional kereta api. KAI mencatat refund tiket penumpang mencapai Rp3,5 miliar akibat pembatalan perjalanan.
Melihat kondisi cuaca yang masih hujan hingga saat ini, ia juga meminta Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk ikut serta melakukan modifikasi cuaca.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved