Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Cegah Karhutla, TN Matalawa Edukasi Warga Lewat Film

Palce Amalo
21/7/2020 21:46
Cegah Karhutla, TN Matalawa Edukasi Warga Lewat Film
Ilustrasi kebakaran hutan dan lahan.(Antara)

Kepala Balai Taman Nasional (TN) Matalawa, Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur, gencar melakukan sosialisasi manfaat hutan bagi masyarakat untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Sosialisasi  dilakukan lewat berbagai media di antaranya pemutaran film mengenai taman nasional.

"Kita sampaikan bahwa hutan ini bukan buat petugas, melainkan buat masyarakat. Kalau rusak, mesyarakat akan rugi  karena anak-anak dan cucu mereka tinggal di situ," kata Kepala Balai  Taman Nasional Matalawa, Memen Suparman, Selasa (21/7).

Baca Juga: Antisipasi Karhutla Tetap Prioritas di Tengah Pandemi Covid-19

Pemutaran film dan sosialisasi pentingnya menjaga kelestarian hutan digelar di lokasi-lokasi yang selama ini rawan kebakaran.

Kegiatan tersebut dinilai membuahkan hasil karena titik-titik hotspot terus berkurang. Selama Selasa, tidak ada laporan hotspot. Sedangkan selama pekan lalu, satelit memantau tiga titik hotspot. Namun setelah diperiksa hanya satu titik yang terjadi kebakaran.

"Kita terus berupaya, teman-teman siang melakukan penyuluhan, malamnya ada pemutaran film di beberapa lokasi yang rawan," tambahnya.

Baca Juga: Anggaran Pemprov Sumsel Cegah Karhutla Naik lebih 20 Kali Lipat

Upaya lainnya pemberdayaan masyarat dengan memanfaatkan hasil hutan bukan kayu. Masyarakat diajak untuk memanfaatkan zona tradisional dengan menanam tanaman seperti jahe, kemiri, dan pinang, sekaligus menjaga kawasan tersebut dari ancaman kebakaran.

Kegiatan lain adalah melakukan patroli bersama pihak kopolisian dan TNI. Namun sejauh ini, belum ada pelaku pembakaran hutan dan lahan yang tertangkap. (PO/OL-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya