Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

Kota Cirebon Siap Lakukan PSBB

Nurul Hidayah
30/4/2020 02:40
Kota Cirebon Siap Lakukan PSBB
Ilustrasi(Antara)

PEMERINTAH Kota (Pemkot) Cirebon, Jawa Barat masih menunggu rencana Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar. Walau demikian, Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis pihaknya menyatakan siap melakukan PSBB.

"Rencana melakukan PSBB provinsi merupakan keputusan yang baik. Ini merupakan langkah paling efektif untuk menekan bahkan memenuhi target untuk menyelesaikan Covid-19," ungkap Azis, Rabu (29/4) .

Karenanya, jika Pemprov Jabar menerapkan PSBB tingkat provinsi, Azis mengaku Kota Cirebon siap dan akan mendukungnya. Bahkan Azis menyatakan jika rencana PSBB  yang akan dilakukan oleh Pemprov Jabar juga merupakan harapan dari  Pemkot Cirebon. "Jadi sudah klop, kami siap untuk melaksanakannya," ungkap Azis.

Sedangkan untuk prosedur apa saja yang akan dilakukan selama masa PSBB menurut Azis mereka tinggal menunggu petunjuk dari  Pemprov Jabar.

Dalam video conference dengan selueuh kepada daerah Jawa Barat, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkapkan data terjadi penurunanan penyebaran Covid-19 di daerah yang telah dilakukan PSBB yaitu Bodebek dan Bandung Raya. Melihat tren penurunan itu, Kang Emil, panggilan akrab Ridwan Kamil, meminta pendapat dari setiap kepala daerah di Jawa Barat untuk penerapan PSBB tingkat provinsi.

Dari hasil video conference tersebut seluruh kepala daerah menyatakan dukungannya dan rencana penerapan PSBB akan diajukan Gubernur Jabar ke Kementrian Kesehatan. (R-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya