Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Sumut Pastikan Seorang Pasien Positif Korona Sembuh

Yoseph Pencawan
04/4/2020 21:23
Sumut Pastikan Seorang Pasien Positif Korona Sembuh
Petugas di depan ruang isolasi RSUP Adam Malik Medan(Antara)

PROVINSI Sumatra Utara memastikan adanya pasien pertama yang sembuh dari virus korona (covid-19).

Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut Aris Yudhariansyah mengungkapkan, pihaknya baru saja mendapatkan informasi terbaru mengenai penanganan pasien positif Covid-19 di wilayahnya.

Baca juga: Wali Nagari di Agam Diwajibkan Beli Produk Pangan Lokal

"Saat ini ada satu orang pasien terkonfirmasi covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh," katanya, Sabtu (4/4).

Namun, sebelumnya dia mengatakan bahwa jumlah pasien positif di daerahnya masih mengalami peningkatan.

Baca juga: Wakapolres di Sumbar Undur Pernikahan Anak, Polwan Tunda Resepsi

Sampai pukul 17.00 WIB, jumlah pasien positif covid-19 di Sumut sebanyak 46 orang atau bertambah 10 orang dari sehari sebelumnya.

Dari jumlah pasien tersebut sebanyak 4 orang dinyatakam positif dari hasil pemeriksaan swap dan 1 orang dari hasil rapid test. Kemudian sebanyak lima di antaranya meninggal dunia.

Kemudian jumlah orang dalam pemantauan (ODP) juga mengalami peningkatan sebesar 21,7% sedangkan jumlah pasien dalam pemantauan (PDP) meningkat 18,8% dari sehari sebelumnya. (X-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Henri Siagian
Berita Lainnya