Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Perahu Meledak di Tengah Laut Satu Nelayan Hilang

Mohammad Ghozi
03/3/2020 13:41
Perahu Meledak di Tengah Laut Satu Nelayan Hilang
Ilustrasi perahu meledak.(ANTARA News/Handry Musa)

SEBUAH kapal nelayan meledak saat berada di tengah laut. Dari tujuh orang awaknya, satu di antaranya hilang. Sementara itu, enam orang lainnya berhasil diselamatkan perahu nelayan lainnya.

Belum diketahui kronologi peristiwa tersebut karena masih dalam penyelidikan polisi. Namun kuat dugaan, perahu bernama Ramadan tersebut meledak akibat bom ikan yang dibawa.

Kasubag Humas Polres Sumenep, Jawa Timur, Ajun Komisaris Widiarti, menjelaskan berdasar kesaksian sejumlah nelayan lain yang pada saat kejadian ada di sekitar lokasi, perahu tersebut tiba-tiba meledak. Seluruh awak di perahu tersebut terlempar ke laut.

"Ada tujuh orang kru di perahu tersebut. Enam orang selamat dan satu masih dalam pencarian," kata Widiarti di Sumenep, Selasa (3/3).

Enam orang kru yang selamat antara lain Erpan, Surji, Anton, Indri, Jepri dan Hamma. Semeentara satu orang yang hilang bernama Amir.

Perahu yang meledak merupakan perahu nelayan asal Tanjung Kiaok, Kecamatan Sapeken, Kabuoaten Sumenep. Diduga, para nelayan di perahu tersebut menggunakan bom ikan atau bondet saat menangkap ikan.

"Kami masih menyelidiki kasus ini sambil terus mencari korban yang hilang. Perahu kami jadikan barang bukti penyelidikan," katanya. (MG/OL-09)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya