Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
BANJIR bandang jadi ancaman di Sumatra. Setelah merusak dua desa di Kabupaten Labuhanbatu Utara, Sumatra Utara, kemarin, giliran satu desa di Kabupaten Lahat, Sumatra Selatan, jadi korban.
Banjir akibat luapan sungai di wilayah Desa Keban Agung, Kecamatan Mulak Sebingkai, itu, membuat sebuah jembatan ambrol dan belasan rumah hancur dan rusak berat.
“Runtuhnya Jembatan Ayek Mulak membuat jalur yang menghubungkan Kecamatan Mulak Ulu dan Kecamatan Semende, Kabupaten Muara Enim, putus. Warga empat desa kesulitan untuk melakukan perjalanan,” papar Kabid Penanganan Kedaruratan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sumatra Selatan, Ansori.
Sementara itu, jumlah rumah yang rusak mencapai 10 unit dan 6 rumah lainnya terbawa arus air. Sampai kemarin, air masih membanjiri sejumlah musala dan kantor pemerintah desa.
Kemarin, Bupati Labuhanbatu Utara Khairuddin Syah mendatangi korban banjir bandang di Dusun Siria-ria, Desa Pematang, Kecamatan Na IX-X. Meski sempat terjatuh ke aliran air deras, bupati tetap mampu menghibur warga yang tengah berduka.
Banjir bandang di daerah ini terjadi di Desa Pematang dan Desa Hatapang. Bupati datang membawa sejumlah bantuan makanan dan selimut. Ia juga berdialog dengan warga untuk mengetahui kebutuhan mereka.
Sementara itu, di Pulau Jawa, bencana akibat angin kencang mengemuka. Di Jawa Timur, BPBD mencatat sudah 21 kabupaten dan kota yang terdampak.
“Selain angin kencang, ada dua daerah yang dilanda banjir dan satu daerah mengalami tanah longsor,” ungkap Kepala BPBD Jawa Timur, Subhan Wahyudiyono.
Prakirawan cuaca di Stasiun Klimatologi Yogyakarta Hariyati juga meminta warga untuk waspada.
“DI Yogyakarta akan dilanda hujan deras pada penghujung tahun. Angin kencang dan gelombang tinggi juga masih terjadi.” (DW/YP/FL/AT/BB/BK/N-2)
Banjir bandang melanda Korea Selatan, menewaskan 4 orang dan memaksa 1.300 warga dievakuasi.
Banjir bandang ekstrem melanda Mid-Atlantic AS, menewaskan 2 orang dan melumpuhkan transportasi dari Virginia hingga New York.
Gubernur Texas Greg Abbot mengatakan 109 orang tewas dan lebih dari 160 orang belum ditemukan usai banjir bandang.
Banjir bandang menghantam Camp Mystic di Texas secara tiba-tiba, menewaskan puluhan anak-anak.
Banjir bandang yang melanda Texas menewaskan lebih dari 100 orang, termasuk 27 anak di perkemahan musim panas Camp Mystic.
Presiden Donald Trump dijadwalkan kunjungi Texas pada Jumat untuk meninjau lokasi banjir bandang.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved