Gubernur Sumsel Perintahkan Segera Uji Petik Semua Bus

Dwi Apriani
26/12/2019 13:10
Gubernur Sumsel Perintahkan Segera Uji Petik Semua Bus
Tim SAR gabungan melakukan evakuasi korban kecelakaan bus Sriwijaya, Rabu (25/12/2019).(MI/Dwi Apriani)

KECELAKAAN bus Sriwijaya tujuan Bengkulu-Palembang di liku Lematang Pagaralam, Sumsel menyisakan banyak pekerjaan rumah untuk pemerintah daerah. Untuk itu, Gubernur Sumsel Herman Deru memerintahkan instansi terkait untuk segera melakukan uji petik kepada semua bus yang ada di wilayahnya, agar kejadian serupa tidak terulang.

Diakui Herman Deru, Sumsel secara topografi mempunyai kontur yang beraneka ragam tersebar di berbagai kabupaten/kota. Dan menjadi anugerah tersendiri seperti keindahan panorama dan lainnya.

"Tapi rasa kehati-hatian juga patut menjadi prioritas. Apabila melintasi kawasan-kawasan dengan belokan, tanjakan ataupun turunan. Imbauan untuk waspada setiap pengemudinya harus terus diingatkan, karena bentuk jalan itu sudah tidak bisa diubah-ubah lagi," jelasnya.

Ia menambahkan di Pagaralama terdapat tebing tinggi dan kelolak. Oleh sebab itu para pengemudi harus mewaspadainya. Apabila sopir mengantyk atau merasa kendaraan tidak laik jalan, sebaiknya tidak perlu diteruskan.

"Tapi saya tidak bisa komentar banyak, karena plat nomernya bukan BG Jadi bukan ranah saya untuk mengomentari kendaraan dari daerah lain sebenarnya," tambahnya.

baca juga: Sebelum Terjun ke Sungai, Bus Srempet Minibus dan Ban Masuk Parit

Namun, ia sudah meminta Dishub Provinsi kabupaten/kota untuk sigap dan tak segan-segan memberhentikan kendaraan yang tidak laik mulai ban, rem, semua drive system.

"Di terminal maupun di jalan raya pada 2020 nanti akan dilakukan uji petik oleh petugas di waktu dan tempat yang tidak ditentukan," tandasnya. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya