Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
KRISIS air bersih yang dialami warga Kelurahan Ulung Baras, Kecamatan Sambi Rampas, Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur, mulai teratasi. Pemerintah setempat menyediakan air minum melalui mobil tangki air.
“Saya sudah instruksikan bawa dulu air minum,” kata Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi kepada Media Indonesia.
Sesuai perintah Wagub, hari ini Pemda Manggarai Timur mengerahkan satu mobil tangki air untuk melayani kebutuhan air warga.
Menurut Josef Nae Soi, dirinya sudah perintahkan agar satu mobil tangki air khusus untuk melayani warga Ulung Baras. Ia berjanji, tahun depan, melalui pembiayaan patungan APBD dan dana desa, akan dibautkan pengadaan air minum.
Baca juga : Tiga Kampung di Manggarai Timur, NTT, Dilanda Krisis Air Terparah
Sebelumnya Media Indonesia memberitakan penderitaan ribuan warga kampung Langir, Nonggol, Ponto, Menge, Ncari, Mondo, Golo Nila, Wae Kara, Ngkarang, Padir Wai dan Lui. Semua kampung itu terletak di Kelurahan Ulung Baras.
Warga Ulung Baras harus mengantre sampai satu kilometer untuk mendapatkan air minum. Bahkan, untuk mendapatkan air minum warga rela mengantre sampai tiga hari.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Manggarai Timur Yosep Marto membenarkan bahwa pihaknya mengerahkan mobil tangki air untuk kepentingan tanggap darurat air minum warga Ulung Baras. (OL-7)
Green mindset yang diusung Direktur Utama PAM Jaya, Arief Nasrudin, merupakan langkah strategis dan visioner untuk menjamin keberlanjutan layanan air bersih di Jakarta.
Berdasarkan penelusuran Media Indonesia, Sabtu (17/1) di Kabupaten Aceh Tamiang, Provinsi Aceh misalnya, ratusan ribu penyintas banjir masih krisis kebutuhan dasar.
Ketersediaan air bersih tidak hanya diperlukan untuk konsumsi, tetapi juga untuk menjaga sanitasi lingkungan, mencegah penyebaran penyakit, serta menunjang aktivitas harian.
Transformasi digital ini merupakan komitmen nyata pemerintah dalam menjamin kedaulatan air di Ibu Kota
Perluasan pelanggan ini didukung oleh ketersediaan sumber air baku yang semakin stabil, baik dari Sungai Ciliwung maupun Kali Angke.
Program ini ditujukan untuk membantu masyarakat yang masih menghadapi keterbatasan akses terhadap air bersih di Sumut, Sumbar, Riau, Lampung, Jateng, Jatim, Kalsel dan Sulsel.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved