Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Ngopi Bersama Warga Manado, Jokowi Bahas Pembangunan Tol

Rudy Polycarpus
01/4/2019 07:13
Ngopi Bersama Warga Manado, Jokowi Bahas Pembangunan Tol
Capres nomor urut 01 Joko Widodo (kedua kiri) ngopi bareng milenial di kawasan Jalan Roda, Manado, Minggu (31/3).(ANTARA/Wahyu Putro A)

CALON Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyambangi Warung Kopi Jarod di Jalan Roda di sela-sela kunjungannya ke Manado, Sulawesi Utara, Minggu (31/3) malam. Jokowi mulai memasuki area pertokoan itu sekitar pukul 21.45 waktu setempat.

Kedatangan Jokowi menyedot perhatian warga yang berbondong-bondong mengerubungi mantan Wali Kota Solo itu.

Jokowi bahkan kesulitan menembus massa yang menyemut.

Semula Jokowi akan menggelar acara bertema Ngobrol Pintar. Namun, lantaran massa terlalu banyak, acara dibatalkan.

Baca juga: Capres 01 Targetkan Suara Minimal 71% di Sulsel

Jokowi kemudian hanya menyeruput kopi bersama Ketua TKN Erick Thohir, Gubernur Sulut Olly Dondokambey, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Seusai acara, Jokowi mengaku menyeruput kopi susu seharga Rp8.000.

"Murah, tapi rasanya betul-betul rasa Indonesia," tandasnya.

Bersama warga, Jokowi juga membahas proses pembangunan Tol Manado-Bitung. Anggaran pembangunan mencapai Rp6 triliun yang sebagian besar berasal dari pihak swasta, pinjaman dari Tiongkok untuk seksi I (0-7 kilometer) senilai Rp1,2 triliun, seksi II (7-14 kilometer) berasal dari APBN senilai Rp1,7 triliun, dan sisanya sekitar 25 kilometer didanai investasi PT Jasa Marga.

"Insyaallah diselesaikan September. Kalaupun mundur, akhir tahun. Tapi diusahakan September," imbuhnya. (OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya