Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
LAKUKAN politisasi di masjid sebagai sarana kampanye, pengurus Masjid Agung Semarang (Masjid Kauman) menolak Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto yang berencana lakukan salat Jumat (15/2) besok di masjid tersebut.
Pemantauan Media Indonesia, Kamis (14/2), Calon Presiden Prabowo Subianto dalam safari kampanye di Kota Semarang berencana lakukan salat Jumat di Masjid Agung Semarang. Bahkan melalui berbagai media kampanye rencana Jumatan itu telah diumumkan besar-besaran, baik melalui sejumlah pamflet yang ditempel di sejumlah masjid, kampus maupun media sosial (medsos).
Rencana kegiatan salat Jumat di masjid yang cukup bersejarah di Kota Semarang ini, mendapat penolakan dari pengurus masjid karena telah melakukan politisasi masjid dan telah dilaporkan ke Bawaslu untuk ditindaklanjuti.
"Ini namanya mempolitisasi masjid. Kami menolak masjid menjadi ajang politik sehingga secara resmi maupun informal tidak pernah menyetujui atau memberi izin Capres Prabowo Subianto salat Jumat di sini," kata Ketua Masjid Agung Semarang KH Hanief Ismail.
KH Hanief Ismail yang juga Rais Syuriah PCNU Kota Semarang mengatakan rencana Prabowo bersama pendukungnya laksanakan salat Jumat di Masjid Agung Semarang yang diumumkan melalui ajakan 'Hadirilah, Salat Jumat Bersama Capres Prabowo Subianto' di masjid itu tidak melibatkan Nadlir atau Takmir Masjid. Selain itu tidak pernah ada pemberitahuan dari tim kampanye Prabowo-Sandi.
Pada prinsipnya, kata Hanief Ismail, pengurus atau Takmir Masjid Agung Semarang tidak pernah menolak atau melarang siapapun umat Islam untuk melakukan salat di masjid tersebut. Namun rencana salat Jumat Prabowo yang sebagai ajang kampanye ini menjadikan pengurus masjid keberatan.
"Kami tidak pernah mendapat surat izin atau pemberitahuan rencana itu, namun kami keberatan salat Jumat menjadi ajang politik. Tolong sampaikan ini ke Bawaslu untuk dapat mengambil tindakan sesuai yang diperlukan," kata Hanif Ismail.
Baca juga: Sultan Pesan Suasana Guyub Rukun Lebih Dihidupkan Jelang Pilpres
Secara khusus, Hanief juga telah mengontak mantan Komisioner Panwaslu Semarang Mohamad Ichwan dan menulis keberatannya. Sebab rencana salat Prabowo yang diumumkan secara besar-besaran merupakan wujud kampanye yang menggunakan masjid sebagai sarananya.
Keberatan pengurus yang paling mendasar, ujar Hanif, ialah peristiwa salat itu dipolitisasi yakni sebagai ajang politik untuk pencitraan sebagai bahan kampanye. Apalagi dengan pengerahan massa yakni penyebaran pamflet tentang ajakan kepada pendukung.
"Siapapun silahkan salat di sini termasuk musafir, tapi jika ini sebagai pencitraan dan bahan kampanye hanya akan menodai kesucian masjid sebagai tempat ibadah," imbuhnya.
Sementara itu mantan Komisioner Panwaslu Semarang Mohamad Ichwan yang juga Pengurus Lakpesdam PCNU Kota Semarang mengatakan selain menerima perintah dari KH Hanif Ismail, perintah yang sama juga datang dari Ketua PCNU Kiai Anasom.
"Saya sendika dawuh," tambahnya.
Setelah mendapat saran untuk membuat surat resmi ke Bawaslu, ujar Ichwan, Kiai Hanief telah memerintahkan sekretaris Takmir Masjid Agung Semarang untuk membuat surat dan atau maklumat tentang sikap resmi takmir.
Secara hukum, ujar Ichwan, yang akan menentukan apakah salat jumat Prabowo berisi kampanye atau tidak adalah kewenangan Bawaslu. Namun dari komunikasi mendapat informasi bahwa Bawaslu Kota Semarang akan melakukan pengawasan acara tersebut. (OL-3)
KPK menetapkan Hasto Kristiyanto sebagai tersangka suap terkait buronan Harun Masiku. Hasto disebut aktif mengupayakan Harun memenangkan kursi anggota DPR pada Pemilu 2019.
Bagi Mahfud, batalnya memakai kemeja putih tersebut lima tahun lalu menyimpan pesan tersendiri.
KPID Sulawesi Selatan mengaku belum bisa menindak caleg dan parpol yang mulai mencuri start pada Pemilu 2024.
PENDUKUNG Joko Widodo pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 kini berbalik mendukung calon presiden (capres) Prabowo Subianto jelang Pilpres 2024.
Beberapa upaya dari KPU untuk mencegah terjadinya kembali korban jiwa dari petugas KPPS.
"Mas Ganjar kan enggak nyapres, enggak nyapres beliau," kata Immanuel di Jakarta, Minggu.
inDrive berupaya menjawab tantangan lonjakan permintaan penumpang di Bandung yang belum sepenuhnya diimbangi ketersediaan armada,
Kampanye #PlayMyWay dilakukan sepanjang 2025 dengan berbagai aktivitas yang merangkul berbagai pihak untuk menghadirkan pengalaman autentik.
Revisi UU Pemilu, pergeseran fokus dari sanksi pidana ke sanksi administratif yang dinilai lebih memberikan efek jera kepada peserta pemilu.
Kampanye di era digital menuntut kreativitas, komunikasi yang lebih terbuka, serta kemampuan membaca karakter pemilih.
BLP Beauty, merek kecantikan lokal yang didirikan oleh Lizzie Parra, bekerja sama dengan Du Anyam, sebuah kewirausahaan sosial yang berfokus pada pemberdayaan perempuan
WARGA Jakarta dikejutkan oleh pemandangan tidak biasa pada Jumat, (18/7). Tiga unit mobil sport supercar dengan desain visual mencolok, bersama tiga truk LED bergaya futuristik,
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved