Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
PASANGAN bakal calon (balon) Wali Kota/Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin-Maryono Hasan dipastikan akan mulus menuju Pilkada 2024. Selain sudah mendapat rekomendasi dari DPP Partai Golkar, pasangan tersebut juga sudah menerima rekomendasi dari DPP PPP.
Hal itu dibenarkan oleh Ketua Tim Pemenangan Sachrudin-Maryono, Hozbeni Gonzala. "Ya rekomendasi untuk Sachrudin-Maryono sudah kami terima dari DPP PPP melalui Ketua DPC PPP Kota Tangerang, Pak Riyanto, tadi sore," kata Hozbeni Gonzala, Senin (19/8) malam.
Meski begitu, lanjut Hozbeni, pihaknya juga sedang melakukan pendekatan dengan partai-partai yang lain, seperti PDIP dan Demokrat. "Mudah-mudahan dengan pendekatan ini nantinya partai tersebut bisa menyatu untuk berkoalisi atau maju bersama menuju Pilkada Kota Tangerang."
Baca juga : Calon Petahana Tepis Isu Gagal Maju di Pilkada Banjarbaru
Hal itu dibenarkan oleh Ketua DPC PPP Riyanto. Ia mengatakan surat rekomen untuk pasangan Sachrudin-Maryono langsung diberikan oleh DPP PPP. "Surat rekomendasi DPP PPP ini diberikan secara serentak kepada balon-balon pemimpin se-nasional tadi sore, termasuk kepada pasangan Pak Sachrudin dan Maryono," kata dia.
PPP menyerahkan rekomendasi kepada Sachrudin-Maryono, sambungnya, karena sejak lama PPP sudah melakukan pendekatan-pendekatan dengan pasangan tersebut. "Kami merekomendasikan Pak Sachrudin-Maryono, karena kami menilai beliau sebagai sosok pemimpin yang mampu mamajukan kota Tangerang yang lebih baik," ujarnya.
Selain berpengalaman, pasangan itu juga dinilai sebagai pemimpin yang bersih. Terbukti selama sepuluh tahun Sachrudin menjabat sebagai Wakil Wali Kota Tangerang.
Menyikapi hal itu, Ketua DPD Golkar Kota Tangerang, Sachrudin mengucapkan rasa syukurnya atas dukungan DPP PPP. "Alhamdulillah, akhirnya kita bisa bersama-sama dengan PPP untuk maju di Pilkada Kota Tangerang," tandasnya. (J-2)
LSI Denny JA Rilis Exitpool dan Quick Count Pilkada 2024 di Tujuh Provinsi
Penyandang DIsabilitas Gunakan Hak Pilihnya
Mereka mengusulkan Yudi Nugraha Lasminingrat sebagai calon bupati dan Aji Muhammad Iqbal sebagai calon wakil bupati
Azis Rismaya Mahfud, pengusaha bus dari keluarga besar Mayasari Group, secara resmi mengembalikan formulir pendaftaran sebagai calon Wali Kota Tasikmalaya.
PASANGAN calon gubernur dan wakil gubernur Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie siap berkontes di Pilgub Jawa Barat 2024.
Masih banyak yang harus dilakukan di Tasikmalaya, terutama berkaitan dengan meningkatkan ekonomi masyarakat, pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur,
Dia mengaku sudah menginstruksikan seluruh kader, relawan, hingga simpatisan PPP untuk turun ke lapangan demi memenangkan pasangan ASIH
Langkah politik itu dinilai membuat partai politik (parpol) lain kurang tertarik bergabung mendukung pasangan Anies Baswedan- Sohibul Iman.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved