Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
MULAI Minggu, 1 Oktober 2023, tarif kereta api ringan atau light rail transit (LRT) Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi (Jabodebek) tidak lagi flat Rp5.000, melainkan maksimal menjadi Rp20.000 per orang.
Manager Public Relations LRT Jabodebek Kuswardoyo mengatakan tarif yang diberlakukan bagi pengguna jasa untuk rute terdekat minimal Rp3.000.
"Tarif maksimal LRT Jabodebek maksimal Rp20.000 berlaku 1 Oktober 2023 hingga akhir Februari 2024," ujarnya dalam keterangan resmi, Sabtu (30/9).
Baca juga: Sebulan Beroperasi, 1,4 Juta Masyarakat Telah Menjajal LRT Jabodebek
Kuswardoyo menuturkan saat ini LRT Jabodebek baru mengoperasikan 16 rangkaian kereta (trainset) dengan 234 perjalanan setiap harinya. Tercatat selama masa promo tarif flat Rp5000 rupiah untuk semua relasi moda transportasi baru itu mengangkut 1,5 juta pengguna jasa.
"Kehadiran LRT Jabodebek mampu memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk bertransportasi di kawasan padat di sekitar Jabodebek," klaimnya.
Baca juga: Presiden: Semua Transportasi Publik Harus Terintegrasi Satu Sama Lain
Ia menambahkan Stasiun Dukuh Atas, Jakarta, menjadi stasiun terpadat yang melayani pengguna jasa LRT Jabodebek, dengan didominasi oleh para pekerja sebagai pengguna jasanya. Dari 18 stasiun, sebanyak lima stasiun LRT Jabodebek dengan pengguna jasa terbanyak meliputi Stasiun Dukuh Atas, Harjamukti, Bekasi Barat, Jati Mulya dan Kuningan.
“Kami yakin bagi masyarakat yang setiap hari menggunakan LRT Jabodebek, akan tetap memilih moda transportasi itu dari Jati Mulya di Bekasi timur dan Harjamukti di Cibubur menuju Dukuh Atas ataupun sebaliknya," pungkasnya. (Ins/Z-7)
Donald Trump menegaskan bahwa posisi Greenland sangat krusial untuk melindungi AS dari potensi serangan Rusia atau Tiongkok.
Donald Trump pada Senin (12/1) mengumumkan pemberlakuan tarif sebesar 25% terhadap semua negara yang masih berdagang dengan Iran.
Pemprov DKI Jakarta berencana menempuh jalur penambahan melalui APBD Perubahan yang akan dibahas pada pertengahan tahun mendatang.
GURU Besar Literasi Budaya Visual FSRD ITB, Prof Acep Iwan Saidi, merespons kebijakan pengelola Museum Nasional Indonesia (MNI) yang menaikkan harga tiket masuk bisa membebankan pengunjung.
Imbauan juga ditujukan kepada penyedia jasa angkutan udara, darat, dan laut agar mengacu pada harga yang wajar.
Penyesuaian TBA dinilai penting untuk menjaga keseimbangan ekosistem industri penerbangan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved