Rabu 07 Juni 2023, 23:28 WIB

Dorong Semangat Belajar Bahasa Inggris, Wall Street English Indonesia Buka Cabang di Bekasi

Ghani Nurcahyadi | Megapolitan
Dorong Semangat Belajar Bahasa Inggris, Wall Street English Indonesia Buka Cabang di Bekasi

Dok. Wall Street English
Pembukaan Wall Street English Indonesia di Bekasi

 

PLATFORM pembelajaran Bahasa Inggris, Wall Street English Indonesia membuka cabang terbarunya yang berlokasi di Summarecon Bekasi. Acara pembukaan Wall Street English Bekasi dihadiri oleh CEO Wall Street English Indonesia, Kish Gill, dan Puteri Indonesia Pariwisata 2023, Lulu Zaharani.

Bekasi mengalami perkembangan pesat baik dalam perekonomian maupun populasi penduduk. Menurut data Badan Pusat Statistik, terjadi peningkatan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) per kapita di wilayah Bekasi dari 2020 ke 2022 sebesar 5,27%. 

Selain itu, wilayah Bekasi saat ini didominasi oleh penduduk usia produktif dengan komposisi 27,67% Gen Y atau milenial (703.835 jiwa) dan 26,58% Gen Z (676.109 jiwa). Hal ini mencerminkan potensi bahwa banyak penduduk Bekasi yang berambisi untuk meningkatkan berbagai keterampilan untuk mengembangkan pendidikan dan karir mereka di masa depan, termasuk melalui bahasa Inggris.

Baca juga : Ini Caption Bahasa Inggris dan Arti, Bisa untuk Instagram

Puteri Indonesia Pariwisata 2023 dan VIP member Wall Street English Indonesia Lulu Zaharani mengatakan, Bahasa Inggris kini telah menjadi kebutuhan yang sangat penting dalam pengembangan diri. 

"Keahlian Bahasa Inggris menjadi hal yang krusial bagi kita semua dalam berkontribusi memajukan bangsa," ungkapnya. 

Baca juga : Wall Street English Bangun Komunitas untuk Maksimalkan Pengembangan Diri

Menurutnya, kemampuan berbahasa Inggris merupakan kunci untuk mencetak prestasi dalam ajang internasional. 

"Penguasaan Bahasa Inggris yang baik meningkatkan kepercayaan diri saya di panggung internasional untuk berkompetisi dengan para kontestan dari negara-negara lain,” tambahnya.

CEO Wall Street English Indonesia, Kish Gill mengatakan, pihaknya terus berkomitmen memfasilitasi peningkatan keahlian Bahasa Inggris para member sebagai bagian dari Wall Street English Internasional yang telah membantu 3 juta member di 29 negara. 

Saat ini, Wall Street English meluncurkan inovasi terbarunya, yaitu Global Online Classroom (GOC) yang memberikan fleksibilitas lebih tinggi. Inovasi ini memungkinkan para member untuk mengikuti kelas online yang tersedia 24 jam dan dapat diakses dimanapun setiap harinya bersama native English Trainers. 

Melalui GOC, member Indonesia dapat berinteraksi dengan member internasional untuk memperluas jaringan mereka sambil terus mempraktekkan dan mengasah kemampuan berbahasa Inggrisnya.

“Kami berkomitmen untuk terus memotivasi masyarakat Indonesia untuk saling menginspirasi melalui pengembangan diri dengan meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris mereka. Sesuai dengan campaign kami yaitu #NaikLevel, kami percaya bahwa dengan menghadirkan komunitas yang berisikan orang-orang yang ingin maju, rasa percaya diri akan terpupuk dan akhirnya membuka lebih banyak pintu kesempatan di masa mendatang,” ujar Gill. (RO/Z-5)

Baca Juga

Dok. ist

Anies dan Cak Imin Hadiri Akad Nikah Anak Rizieq Shihab

👤Kautsar Widya Prabowo 🕔Rabu 27 September 2023, 22:57 WIB
Taslim menilai pertemuan itu hal yang wajar sebagai bagian silaturahmi. Karena kapasitas keduanya...
MGN

Diterjang Angin Puting Beliung, 6 Rumah Warga Rusak

👤Yurike Budiman 🕔Rabu 27 September 2023, 17:52 WIB
Sebanyak enam rumah warga di Jalan Warakas 4, Tanjung Priok, Jakarta Utara, mengalami kerusakan cukup berat akibat diterjang angin puting...
Dok.Ist

Pakar: Pembaruan HGB Hotel Sultan Tak Perlu Ijin Setneg

👤Media Indonesia 🕔Rabu 27 September 2023, 16:54 WIB
lantaran PT Indobuildco telah mengajukan pembaruan sejak 1 April 2021,  Ahli menilai korporasi tersebut masih punya hak melakukan...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya