Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
USAI peresmian Tol Serpong-Balaraja (Serbaraja) seksi 1A oleh Presiden Joko Widodo pada Selasa (20/9) kini jalan tol tersebut sudah dapat digunakan oleh masyarakat umum dari Jakarta menuju BSD City atau sebaliknya. Sinar Mas Land melalui PT Bumi Serpong Damai Tbk sebagai pemegang saham utama PT Trans Bumi Serbaraja merampungkan pembangunan Tol Serbaraja seksi 1A sepanjang 4 km.
Tol itu menghubungkan ujung jalan tol eksisting (Ulujami-Pondok Area-Serpong) di sisi klaster The Green BSD City menuju simpang susun CBD BSD City (di sisi Aeon Mall) dan terkoneksi langsung dengan kawasan TOD Intermoda BSD City. Infrastruktur konektivitas berupa jalan bebas hambatan berbayar ini masuk dalam daftar Proyek Strategis Nasional (PSN).
Presiden Direktur PT Trans Bumi Serbaraja yang juga menjabat sebagai Direktur PT Bumi Serpong Damai Tbk Siswanto Adisaputro mengatakan setelah memperoleh Sertifikat Laik Operasi (SLO), diterbitkannya SK Operasi, hingga akhirnya diresmikan oleh Presiden, Tol Serbaraja Seksi 1A bisa dioperasikan untuk dilalui oleh masyarakat umum dan segera diberlakuan tarif sesuai dengan Surat Keputusan (SK) tarif yang dikeluarkan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). "Kini masyarakat punya pilihan akses jalan baru untuk mobilisasi mereka. Selain itu, pembukaan tol ini dapat mempercepat mobilitas barang dan jasa sehingga kami mengharapkan ekonomi bisa semakin baik serta terus meningkat ke depan."
Pembangunan Tol Serbaraja seksi 1A merupakan bagian pertama yang rampung dibangun dan akan segera beroperasi. Nanti tol Serbaraja memiliki total keseluruhan panjang 40 km yang terbagi dalam tiga tahap yakni seksi I Serpong-Legok (±9,8 km), seksi II Legok-Pasir Barat (±11,5 km), dan seksi III Pasir Barat-Balaraja (±18,6 km).
Tol Serpong-Balaraja akan meringankan beban kendaraan yang selama ini ditanggung oleh sejumlah jalan di kawasan Tangerang Raya, Banten. Tol ini akan terkoneksi dengan tol Jakarta-Serpong, tol Jakarta-Merak, JORR, dan berbagai ruas tol di Pulau Jawa. PT Trans Bumi Serbaraja berkomitmen untuk memenuhi seluruh Standar Pelayanan Minimum (SPM) bagi pengguna jalan Tol Serbaraja seksi 1A.
Dalam menjaga keamanan dan kenyamanan pengguna jalan tol, PT Trans Bumi Serbaraja menyediakan berbagai layanan di sepanjang ruas jalan tol yang dikelolanya. Layanan tersebut di antaranya kontrol selama 24 jam baik melalui CCTV maupun petugas yang melakukan patroli sesuai dengan standar jalan tol yang berlaku. Selain itu, layanan lalu lintas jalan tol ini dilengkapi dengan kendaraan derek, ambulans, rescue, dan patroli jalan raya (PJR). (RO/OL-14)
KEK ETKI Banten menyambut pelantikan pejabat Administrator baru sebagai langkah strategis dalam memperkuat tata kelola dan mempercepat realisasi investasi.
The HUD Institute meninjau perencanaan kota mandiri di tengah dorongan pembangunan perumahan dan menyoroti pentingnya integrasi tata ruang regional.
Dukung Penguatan Industri Kreatif Nasional, Menteri Ekonomi Kreatif Kunjungi KEK ETKI Banten di BSD City.
Sinar Mas Land menghadirkan Medical Suites, gedung medis berstandar internasional untuk mendukung pengembangan layanan kesehatan, riset, pendidikan medis, dan praktik medis unggulan.
Prestasi gemilang Sinar Mas Land di akhir tahun ini, didukung oleh sejumlah elemen pengembangan strategis yang menegaskan komitmen perusahaan pada inovasi dan kontribusi
Olahraga lari terus menunjukkan pertumbuhan signifikan di Indonesia dalam beberapa tahun terakhir.
Emosi yang tidak stabil saat macet sering kali memicu pengemudi bertindak agresif, seperti bermanuver zigzag atau menyalip melalui bahu jalan.
Kendaraan yang bergerak menuju wilayah timur Trans Jawa masih terlihat cukup tinggi yakni sebanyak 40.904 kendaraan.
INDONESIA Investment Authority (INA) berkomitmen bukan hanya sebagai penyedia modal, melainkan juga sebagai agen perubahan tata kelola dan operasional di proyek-proyek strategis.
Pembukaan fungsional ruas tol Sibanceh Seksi 1 ini diharapkan menjadi jalur vital untuk distribusi bantuan kemanusiaan dan mempercepat waktu tempuh kendaraan tanggap darurat.
Ia menjelaskan, saat ini belum terdapat jalur alternatif arteri karena kawasan sekitar masih tergenang.
Pembangunan Tol Layang Cikunir-Karawaci senilai Rp37 triliun diharapkan membuka ribuan lapangan kerja dan meningkatkan konektivitas Jabodetabek.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved