Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
SEBANYAK enam pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu ditangkap aparat Kepolisian Sektor Palmerah di Kampung Boncos, Jakarta Barat, Rabu (6/7) petang.
Dari penggerebekan tersebut, petugas mengamankan enam orang yang diduga sebagai penyalahguna narkoba jenis sabu. Keenam pelaku berinisial SP, HA, M, SA, O, dan RM dibawa ke Mapolsek Palmerah.
Kapolsek Palmerah Polres Metro Jakarta Barat Ajun Komisaris Dodi Abdulrohim mengatakan pihaknya juga mendapati sejumlah barang bukti dalam operasi ini.
"Alhamdulillah kita sudah mengamankan yang diduga pengguna kemudian kita juga sudah mengamankan beberapa barang bukti," kata Dodi (7/7)
Tidak hanya menyita barang terlarang jenis sabu, Dodi dan jajarannya juga menyita rekaman CCTV yang diduga pelaku gunakan untuk memantau pergerakan polisi.
Baca juga: Sopir Berdalih Dirampok, Teman Bawa Kabur Truk Gula Pasir
"Ada tiga paket sabu, kemudian juga ada bong (alat isap sabu). Lebih uniknya lagi, ada CCTV mungkin diperkirakan untuk memantau kegiatan-kegiatan kita (aparat)," ungkap Dodi.
Tidak hanya menggerebek kamar-kamar kontrakan, polisi juga menghancurkan bangunan semipermanen yang diduga dijadikan lokasi pengguna sabu.
Untuk mencegah hal seperti ini terjadi, setelah polisi melakukan penggerebekan, mereka lalu merobohkan bangunan semipermanen yang diduga sering digunakan untuk tempat mangkal para pengguna sabu.
Dodi menegaskan pihaknya akan terus melakukan pemberantasan terhadap narkoba. Apalagi, Kampung Boncos sudah lekat dengan stigma sarang narkoba.
"Saya akan rutinkan karena saya enggak mengenal dengan namanya bandar narkoba. Saya akan terus berantas sesuai perintah pimpinan kami Pak Kapolda, Pak Kapolres ini akan kami lakukan untuk membetantas narkoba terutama para pengguna," pungkasnya. (S-2)
Pasangan pengantin di Jakarta Barat tetap menggelar resepsi pernikahan meski banjir setinggi lutut merendam lokasi acara.
Hingga Minggu sore, 47 rukun tetangga (RT) dan 23 ruas jalan di Jakarta belum terbebas dari genangan akibat hujan deras yang mengguyur sejak Sabtu malam.
ENAM orang diduga melakukan pungutan liar atau pungli ditangkap polisi akibat menutup pintu exit Tol Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat. Mereka merupakan juru parkir.
HUJAN deras yang mengguyur wilayah Jakarta Barat pada Senin (12/1) kemarin menyebabkan banjir di sejumlah titik di Rawa Buaya, khususnya di RW 01 dan RW 02.
Evaluasi ini akan mencakup berbagai aspek teknis, termasuk penentuan jalur lintasan yang boleh dilalui oleh kendaraan berat agar tidak berbenturan dengan jam sibuk masyarakat.
Para pelaku telah diserahkan ke otoritas yang lebih tinggi untuk penyidikan mendalam.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved