Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
Polda Metro Jaya menutup sementara arus lalu lintas di sekitar kawasan Istana Negara dan Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat mulai pukul 09.00 WIB.
"Kami akan tahan di sini (Patung Kuda) karena memang ada aturan tidak boleh berunjuk rasa 500 meter dari objek vital," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Sambodo Purnomo Yogo di Patung Kuda, Jakarta Pusat, Senin (11/4).
Menurut dia, demonstrasi mahasiswa akan dipusatkan di Istana Negara dan DPR RI.
Untuk di kawasan menuju Istana Negara, polisi akan menutup Jalan Medan Merdeka Barat dari Patung Kuda sampai Jalan Majapahit-Harmoni.
Kemudian penutupan juga dilakukan dari arah Gambir menuju Istana Negara.
Selanjutnya, Jalan Veteran I, II dan Veteran III juga ditutup, Jalan Museum. "Untuk lalu lintas nanti kami alihkan baik ke arah Jalan Budi Kemuliaan maupun ke Jalan Medan Merdeka Selatan," imbuhnya.
Sementara itu, pantauan Antara dari pukul 07.00-08.00 WIB, arus lalu lintas di sekitar Monas dan Patung Kuda masih belum ditutup.
Polisi belum memasang alat penutupan jalan berupa kawat berduri atau barrier lain yang dibentangkan di tengah jalan.
Arus lalu lintas di kawasan Tugu Tani yang mengarah Jalan Medan Merdeka Selatan dan Pasar Baru juga belum ada penutupan.
Arus lalu lintas dari Jalan Medan Merdeka Selatan menuju kawasan Patung Kuda, Jalan Budi Kemuliaan, Jalan Thamrin, dan Jalan Agus Salim masih terpantau lancar hingga pukul 08.30 WIB.
Polda Metro Jaya mengerahkan ratusan personel pengamanan dan dari Direktorat Lalu Lintas mencapai sekitar 300 orang. (Ant/OL-12)
---
POLDA Metro Jaya mengungkapkan alasan di balik keputusan keluarga selebgram Lula Lahfah yang menolak prosedur autopsi terhadap jenazah almarhumah.
Informasi pemeriksaan ini juga disampaikan Barisan Pembela Roy Suryo, Rismon Hasiholan Sianipar, dan Tifauziah Tyassuma (Bala RRT) dalam sebuah pamflet.
Polda Metro Jaya membeberkan kronologi awal ditemukannya selebgram Lula Lahfah meninggal dunia di apartemennya di Kebayoran Baru. Polisi memastikan tidak ada tanda kekerasan.
Ia menyebutkan pihaknya akan mendalami beberapa hal termasuk kesehatan Lula sebelum ditemukan meninggal dunia.
Peredaran narkotika jaringan internasional berhasil digagalkan Polda Metro Jaya bersama Bea Cukai, di Apartemen Green Bay Pluit.
Kepergian Lula Lahfah di usia 26 tahun meninggalkan duka mendalam. Reza Arap mengungkapkan kesedihannya lewat cuitan singkat yang viral dan menyayat hati.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved