Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PENGGUNA KRL pada pagi ini tercatat meningkat jumlahnya dibanding Senin pekan lalu. Namun pengguna dapat tertib mengikuti penyekatan dan protokol kesehatan di stasiun maupun KRL. Para pengguna juga mulai beradaptasi dengan penyesuaian layanan di Stasiun Manggarai.
"Hingga pukul 08.00 WIB, KAI Commuter mencatat pengguna KRL sejumlah 108.462 pengguna atau bertambah sekitar 3% dibanding pekan lalu di waktu yang sama," kata VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba dalam keterangan resmi, Senin (27/9).
Adapun stasiun yang mengalami kenaikan pengguna antara lain Stasiun Bogor (8.775 pengguna, naik 5% dibanding pekan lalu waktu yang sama), Stasiun Bekasi (5.846, naik 15%), dan Stasiun Parungpanjang (4.348, naik 5%).
Sejak Sabtu (25/9) lalu telah difungsikan peron 10, 11, 12, dan 13 pada jalur layang (elevated track) di bangunan baru Stasiun Manggarai untuk KRL relasi Jakarta Kota-Bogor pp. Untuk layanan naik/turun pengguna KRL Lin Central relasi Bogor/Depok-Jakarta Kota akan dilayani pada peron jalur 10 atau 11 di lantai 2 bangunan baru Stasiun Manggarai. Sedangkan pelayanan naik/turun pengguna KRL Lin Sentral relasi Jakarta Kota-Bogor/Depok akan dilayani pada peron jalur 12 atau 13 di lantai 2 bangunan baru Stasiun Manggarai.
"Untuk berpindah kereta maupun keluar Stasiun Manggarai, para pengguna dapat memanfaatkan berbagai fasilitas yang ada yaitu eskalator, lift, maupun tangga. Pengguna juga kami himbau memperhatikan penanda arah yang banyak tersedia di area concourse (lantai 1) Bangunan Baru Stasiun Manggarai, serta mendengarkan informasi dari petugas di lokasi," jelas Anne.
Sementara itu program vaksinasi di stasiun terus dilanjutkan. Hari ini vaksinasi digelar di Stasiun Cikarang dengan vaksin Sinovac dosis pertama. Pengguna KRL atau masyarakat umum yang ingin vaksin wajib mendaftarkan terlebih dahulu melalui https://vaksinasi.krl.co.id/daftar .
Sejalan dengan itu, KAI Commuter tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Petugas di lapangan akan melakukan penyekatan jika kondisi di stasiun maupun di dalam KRL sudah sesuai kuota. Agar terhindar dari potensi antrean, pengguna dapat melihat informasi kepadatan di stasiun melalui aplikasi KRL Access atau menggunakan KRL di luar jam-jam sibuk. (OL-13)
Baca Juga: DPRD DKI Putuskan Hak Interpelasi Formula E Besok
PT Kereta Api Indonesia (Persero) melakukan penutupan perlintasan berisiko sepanjang 2025. KAI telah menutup 316 perlintasan sebidang yang dinilai rawan kecelakaan.
HARI libur Natal Kamis (25/12) kemarin, mobilitas pengguna Commuter Line Jabodetabek terpantau berjalan aman dan lancar.
Dalam video permintaan maaf yang beredar, keduanya mengaku sadar bahwa tindakan serta ucapan mereka telah menimbulkan kerugian bagi banyak pihak.
Kasus ini bermula dari unggahan seorang penumpang yang mengaku kehilangan tumbler Tuku miliknya setelah tertinggal di gerbong KRL.
PT KAI Commuter menegaskan tidak melakukan pemecatan terhadap petugas yang diduga menghilangkan barang di dalam tas milik penumpang yang tertinggal di Commuter Line pada Senin (17/11).
KRL Seri 8500 JALITA dijadikan museum mini setelah memasuki masa purnatugas, dan terbuka bagi pengunjung mulai 11-16 November 2025.
Tuhiyat juga menjelaskan gambaran umum Stasiun Harmoni yang akan menjadi salah satu stasiun penting di jalur utara MRT Jakarta. Kelak, Stasiun Harmoni memiliki panjang 252 meter.
Sebuah bus penumpang terbakar hebat setelah mengalami tabrakan dengan truk kontainer, menewaskan sedikitnya sembilan orang, di wilayah selatan India pada Kamis dini hari.
Tindakan ugal-ugalan itu tidak hanya mengancam keselamatan sopir dan penumpang, tetapi juga pengguna jalan lainnya
Proses elektrifikasi armada terus berjalan menuju target 100% bus listrik pada 2030.
Fasilitas FR saat ini tersedia di empat stasiun Daop 4, seperti Stasiun Semarang Tawang, Stasiun Semarang Poncol, Stasiun Tegal, dan Stasiun Pekalongan.
libur panjang maulid, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara menambah kapasitas tempat duduk
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved