Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria sempat menyinggung pihaknya bakal memperpanjang masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) tahap ketiga. Namun, Ketua Bidang Advokasi Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) Djoko Setijowarno meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk melonggarkan kegiatan yang selama ini dibatasi ketat.
"Supaya ekonomi bisa pulih perlahan. Pelonggaran itu bisa terjadi dengan dibukanya mal, rumah makan," kata Djoko, Jakarta, Selasa (12/5).
Pemprov DKI, imbuhnya, bisa saja membatasi jumlah warga yang berkunjung ke mal. Di restoran atau tempat makan bisa diatur jarak tempat duduknya yang masih mengacu pada protokol kesehatan pencegahan covid-19.
"Aktivitas yang dianggap sudah mengikuti aturan protokoler kesehatan sudah bisa diaktifkan. Kalau (PSBB) diperpanjang, selalu ingatkan warga untuk selalu menjaga protokol kesehatan," jelas Djoko.
Baca juga: Pengamat Pesimistis Aturan Sanksi PSBB DKI Terealisasi Baik
Menurutnya, pascapandemi covid-19, ada perubahan pola hidup yang berbeda. "Misalnya transportasi higienis yang harus diciptakan untuk memberikan kenyamanan kepada warga serta masih menerapkan physical distancing atau menjaga interaksi," ujar Djoko.
Senada dengan Djoko, Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PDI Perjuangan Gembong Warsono juga meminta Gubernur Anies Baswedan untuk melonggarkan PSBB. Hal ini, katanya, tentu berdasarkan hasil evaluasi PSBB tahap I dan II.
Hasil evaluasi itu seperti bagaimana hasil kurva pergerakan covid-19 di Jakarta selama ini. Menurut Gembong, apabila sudah diketahui hasilnya, bisa menentukan ada perpanjangan secara ketat atau atau perpanjangan bersifat pelonggaran.
"Tapi dalam konteks pelonggaran ekonomi, saya kira perlu ada keseimbangan untuk memilah mana yang bisa dilonggarkan. Intinya ada evaluasi secara komprehensif," pungkas Gembong. (OL-14)
BMKG bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta serta TNI Angkatan Udara menggelar operasi modifikasi cuaca (OMC) di wilayah Jakarta dan sekitarnya
BMKG, TNI AU, dan BPBD DKI Jakarta gelar Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) 16-22 Januari 2026 untuk cegah bencana hidrometeorologi di Jabodetabek.
Langkah ini diambil untuk menekan intensitas hujan di daratan dengan cara menebar garam di awan-awan hujan sebelum memasuki wilayah pemukiman padat.
Bapenda telah menelusuri faktor penyebab anjloknya penerimaan BPHTB.
BMKG mengimbau kewaspadaan terhadap potensi hujan lebat dan cuaca ekstrem di sejumlah wilayah hingga akhir Januari 2026.
, pembukaan rute-rute baru tersebut menjadi langkah lanjutan untuk mengoptimalkan konektivitas transportasi publik yang saat ini telah mencapai 92%.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno menegaskan bahwa kasus perundungan (bullying) yang diduga memicu ledakan di SMAN 72 Jakarta harus diproses secara tuntas
Tahun ini, Jakarta Film Week menayangkan 134 film dari 25 negara, disertai berbagai program pengembangan industri seperti Lab Produser, Forum Bisnis, Forum Pitching, dan Talent Hub.
Rano Karno menilai, salah satu hambatan masyarakat untuk berkunjung ke Museum Bahari adalah lalu lintas truk kontainer di kawasan itu.
IAI Jakarta menyatakan dukungan penuh terhadap Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Pramono Anung dan Rano Karno, dalam mewujudkan kebijakan pembangunan kota
Diusulkannya Zita jadi cawagub DKI murni aspirasi dari kader, simpatisan, dan jaringan partai di Jakarta.
Meski banyak nama dari partai lain, dia mengatakan PAN akan konsisten menawarkan nama Zita uAnjani ntuk menjadi calon wakil gubernur Jakarta.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved