Headline
Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.
Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.
KETUA DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menuturkan panitia khusus (pansus) banjir segera berjalan. Saat ini, pihaknya masih menunggu nama-nama yang dikirimkan dari fraksi untuk menjadi anggota pansus.
"Tinggal pelaksanaannya. Nanti bergulir mempertanyakan berapa kali banjir gitu. Sudah bisa mulai kerja," kata Prasetyo di Jakarta, Jumat (28/2).
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD dari Fraksi PAN Zita Anjani menyebut tidak ada batas waktu dalam membentuk struktur anggota pansus banjir. Ia meminta kepada fraksi-fraksi untuk segera mengirimkan nama perwakilan MEREKA.
"Secepatnya lebih baik. Masih proses bersurat ke fraksi-fraksi," kata Zita saat dikonfirmasi.
Baca juga: DPRD Jakarta Sebut Banjir Kali Ini Naik Kelas
"Urgensinya kan ini banjir tiga kali yang parah banget, Tahun Baru, pertengahan (Januari), sama ini yang parah banget. Ini sesuatu terulang," tambahnya.
Menurutnya, hasil akhir pansus berupa rekomendasi. Pansus bersifat hukum yang kuat sehingga Pemprov DKI harus menjalankan rekomendasi tersebut.
Pansus banjir dibentuk DPRD DKI Jakarta pada rapat Badan Musyawarah pada (24/2).
Diketahui, dalam surat keputusan pembentukan Pansus mengacu pada ketentuan pasal 65 Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 12 Tahun 2018 tentang Pedoman Penyusunan Tata Tertib DPRD Provinsi, Kabupaten/Kota. (OL-1)
Penghargaan dari Bupati Sukabumi ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas upaya BWA bersama ratusan NGO dan relawan yang terlibat dalam aksi penanganan tanggap darurat bencana.
Sejumlah pemukiman warga terendam banjir akibat hujan lebat yang terjadi serta adanya tanggul yang jebol.
Korban bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi di Desa Megamendung, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menerima bantuan dari PT Pertamina Gas
Prakiraan BMKG potensi cuaca ekstrem dalam tiga hari ke depan berpotensi melandai di Jabodetabek. Tapi masih ada potensi angin kencang di Banten
Banjir tengah melanda berbagai daerah di Indonesia, tidak terkecuali Jabodetabek. Hal itu menimbulkan dampak yang berbahaya bagi masyarakat, khususnya penyebaran penyakit leptospirosis.
Meskipun merupakan sebuah bencana, fenomena banjir tidak jarang dimanfaatkan oleh anak-anak untuk bermain air.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved