Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Polisi Diminta Beri Garis Polisi Gudang Narkoba di Sekolah

Atalya Puspa
25/1/2019 18:33
Polisi Diminta Beri Garis Polisi Gudang Narkoba di Sekolah
(MI/Tosiani )

KETUA DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pihak kepolisian harus memasang garis kuning di gudang yang menjadi tempat penyimpanan narkoba di Yayasan Pondok Pesantren Al-Kamal.

"Saya minta di police line dulu, karena ini ada tindak pidana," kata Prasetio di Yayasan Pondok Pesantren Al-Kamal, Jakarta Barat, Jumat (25/1).

Baca juga: Dampak Keterlibatan Orang Tua Terhadap Perkembangan Anak

Dirinya juga mengungkapkan, hal yang menjadi fokus utama dalam kasus tersebut yakni melibatkan institusi pendidikan. Untuk itu, dirinya meminta agar pihak kepolisian menindak tegas kasus tersebut.

"Sekolah, loh. Sekarang sudah ada narkoba masuk. Saya minta dari kepolisian tindakannya. Hari ini coba minta tolong diberi police line," tutur Prasetio.

Diketahui, di sebuah laboratorium sekolah di Jakarta Barat dijadikan gudang narkoba dan ditemukan  355 gram sabu dan 7910 butir dan psikotropika golongan IV serta obat-obatan daftar G. (OL-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Astri Novaria
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik