Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
INDUSTRI kecantikan lokal terus menunjukkan perkembangan yang menjanjikan dengan hadirnya brand-brand yang mengusung inovasi berbasis riset dan kebutuhan konsumen Indonesia.
Salah satu sorotan terkini datang dari MK Skin yang meluncurkan dua produk unggulan dalam ajang Melanin Matters Makassar bertema 'Beauty Reborn'. Acara ini menjadi ruang apresiasi sekaligus edukasi bagi publik tentang pentingnya pendekatan yang sehat dan personal dalam merawat kulit.
MK Skin memperkenalkan Acne Spot Serum dan Calming Sunscreen SPF 30 PA+++, dua produk terbaru yang secara khusus dirancang untuk menjawab kebutuhan kulit berjerawat dan sensitif. Dalam peluncuran tersebut, MK Skin juga memperkenalkan sebacic acid sebagai bahan aktif utama yang memiliki potensi besar dalam dunia skincare, terutama untuk mengatasi jerawat dan menjaga keseimbangan kulit.
"Kami ingin memberikan solusi yang tidak hanya efektif tapi juga nyaman dan aman bagi kulit sensitif. Penggunaan sebacic acid menjadi jawaban kami terhadap kebutuhan akan bahan aktif yang lembut namun tetap mampu mengontrol jerawat dan minyak berlebih," ujar Niti Adaristi, Digital Marketing MK Skin.
Sebacic acid ramah kulit tropis
Sebacic acid merupakan turunan dari asam lemak alami yang dikenal memiliki sifat antiinflamasi, antibakteri, dan sebo-regulator. Berbeda dengan bahan antiacne populer lainnya seperti benzoyl peroxide atau AHA/BHA yang seringkali menimbulkan iritasi, sebacic acid bekerja secara lembut namun tetap efektif dalam meredakan jerawat dan menstabilkan mikrobioma kulit.
MK Skin menjadi salah satu pelopor penggunaan sebacic acid di Indonesia sebagai hero ingredient, dengan pendekatan formula yang disesuaikan dengan iklim tropis dan karakteristik kulit masyarakat Indonesia. Pengembangan produknya pun mengedepankan prinsip keamanan dan kenyamanan tanpa mengorbankan performa.
Acne Spot Serum dari MK Skin adalah serum totol jerawat yang digunakan pada malam hari langsung pada area jerawat aktif. Serum ini memadukan salicylic acid encapsulated untuk membersihkan pori tanpa membuat kulit kering, niacinamide untuk meredakan kemerahan dan memperbaiki tekstur kulit, serta ekstrak phragmites communis dan poria cocos yang berfungsi sebagai agen penenang alami. Kombinasi antara 10-hydroxydecanoic acid dan sebacic acid juga hadir sebagai pengontrol minyak dan penjaga keseimbangan kulit.
Formulasi serum ini bebas alkohol dan pewangi, menjadikannya pilihan aman bagi kulit sensitif yang cenderung mudah iritasi.
Sementara itu, Calming Sunscreen SPF 30 PA+++ hadir sebagai pelindung harian untuk kulit sensitif yang sering mengalami reaksi negatif terhadap sunscreen biasa. Produk ini memiliki tekstur ringan, tidak lengket, dan tidak menyumbat pori. Kandungan manuka oil di dalamnya memberikan perlindungan alami antibakteri dan antiinflamasi, sementara ekstrak phragmites communis dan poria cocos memastikan kulit tetap tenang dan terlindungi. Calming Sunscreen menjadi solusi ideal bagi pemula dalam rutinitas skincare maupun mereka yang sedang dalam perawatan jerawat.
"Formulasi kami dikembangkan dengan prinsip science meets nature. Kami ingin menunjukkan bahwa merawat kulit berjerawat dan sensitif bisa dilakukan tanpa rasa perih, gatal, atau kering. Kedua produk ini juga cocok untuk iklim tropis dan ritme hidup masyarakat urban," tambah Niti.
Komitmen terhadap inovasi lokal
Kehadiran MK Skin dalam ajang Melanin Matters Makassar tak hanya menegaskan posisi brand sebagai pelopor inovasi lokal, tetapi juga memperkuat kampanye perawatan kulit yang inklusif dan berbasis kebutuhan nyata masyarakat. Dengan peluncuran dua produk unggulan ini, MK Skin membuka babak baru dalam industri kecantikan Indonesia yang lebih ramah kulit, ilmiah, dan berdampak.
Produk-produk MK Skin kini telah tersedia secara daring melalui e-commerce resmi dan mitra distribusi terpercaya. Pelanggan juga dapat mengikuti berbagai edukasi seputar skincare melalui kanal media sosial resmi brand untuk memahami lebih dalam manfaat dari tiap bahan aktif yang digunakan.
"Kami percaya bahwa kulit sehat adalah hak semua orang, dan setiap orang berhak mendapatkan produk yang sesuai dengan kebutuhannya, tanpa harus mengorbankan kenyamanan dan keamanan," tutup Niti Adaristi. (E-1)
Pasar perawatan kulit pria menunjukkan pertumbuhan yang semakin konsisten dalam beberapa tahun terakhir.
IDAI mengingatkan cacar air sangat menular. Satu anak bisa menularkan varicella ke 8–12 anak lain, terutama di sekolah dan lingkungan dengan kontak erat.
Peningkatan ini banyak didorong oleh generasi muda, khususnya Gen Z dan milenial, yang semakin memprioritaskan perawatan kulit sebagai bagian dari self-care jangka panjang.
Memiliki kulit yang sehat, bercahaya, dan terawat menjadi impian banyak orang.
Marshant hadir dengan fokus pada sains, inovasi, serta pengembangan produk secara in-house.
Menurut dr. Donna, perawatan kulit tidak hanya sebatas membuat kulit tampak cerah, tetapi juga harus mampu menjaga keseimbangan alami kulit.
Peningkatan ini banyak didorong oleh generasi muda, khususnya Gen Z dan milenial, yang semakin memprioritaskan perawatan kulit sebagai bagian dari self-care jangka panjang.
Dengan mengutamakan keseimbangan bahan aktif yang purposeful, produk Sungboon Editor dirancang untuk menjaga vitalitas kulit.
Kini, fokus perawatan tidak hanya pada mengurangi tanda penuaan, tetapi juga memperkuat kondisi kulit dari dalam agar tetap sehat, kenyal, dan bercahaya.
Dalam presentasinya, dr. Olivia membawakan materi berjudul 'Breaking Barriers, Building Brands: A Woman’s Path to Business Leadership'.
OMG Creator Fest 2025: Beautytainment Universe berlangsung pada 13-16 November 2025 di Mall Kota Kasablanka, Jakarta.
MK SKIN resmi meluncurkan Gold Makeup Series, lini makeup yang dirancang untuk menjawab kebutuhan pengguna modern yang mengutamakan efektivitas dan kenyamanan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved