Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
CONCLAVE, sebuah pertemuan tertutup yang melibatkan para kardinal untuk memilih Paus baru. Pertemuan ini adalah salah satu tradisi tertua dan paling sakral dalam Gereja Katolik.
Proses ini selalu menarik perhatian dunia, menjadikannya penuh dengan nuansa misteri serta tradisi yang telah ada selama berabad-abad.
Istilah Conclave berasal dari bahasa Latin "cum clave," yang berarti "dengan kunci." Ini merujuk pada praktik penguncian para kardinal di dalam ruangan tertutup pada saat pemilihan Paus. Tujuan dari penguncian ini adalah agar para kardinal dapat membuat keputusan yang murni, terlepas dari pengaruh luar.
Conclave dikelilingi aura misteri dan dijaga dengan ketat. Kerahasiaan proses pemilihan ini diutamakan, sehingga para kardinal yang terlibat diharuskan untuk tidak mengungkapkan apa pun yang terjadi di dalam Kapel Sistina.
Sepanjang sejarah, Conclave telah melahirkan Paus-Paus berpengaruh seperti Yohanes Paulus II, Benediktus XVI, dan Fransiskus. Setiap Conclave memiliki karakteristik unik dan mencerminkan tantangan yang dihadapi Gereja Katolik pada masanya.
Di era modern, penggunaan teknologi seperti alat penyadap suara dilarang keras untuk menjaga kerahasiaan pemilihan. Para kardinal juga tidak diperkenankan berkomunikasi dengan dunia luar selama proses Conclave berlangsung.
Conclave adalah momen penting bagi umat Katolik di seluruh dunia. Proses ini tidak hanya memilih pemimpin spiritual, tetapi juga mencerminkan dinamika dan tantangan yang dihadapi Gereja Katolik di zaman kini. (Berbagai Sumber/Z-2)
PARA kardinal tiba di Vatikan untuk menghadiri pertemuan jemaat umum menjelang konklaf untuk memilih paus berikutnya.
KARDINAL Ignatius Suharyo berangkat ke Vatikan lima hari menuju konklaf. Pada upacara penunjukan Paus tersebut, ada 135 kardinal yang hadir dari seluruh dunia.
Pemilihan Paus baru adalah salah satu peristiwa paling penting dalam Gereja Katolik yang selalu menarik perhatian dunia.
Kardinal Ignatius Suharyo memastikan seluruh paroki Katolik di Indonesia bergotong royong menggalang bantuan bagi korban bencana Sumatra
GEREJA St. Maria Goreti resmi ditahbiskan setelah dibangun selama empat bulan melalui dukungan Himpunan Bersatu Teguh (HBT) bersama umat setempat.
Paus Leo dan Presiden Turki Tayyip Erdogan membahas konflik Israel-Palestina dan Ukraina-Rusia. Ia menyebut Turki memiliki peran penting dalam membantu mengakhiri kedua perang tersebut.
Puluhan ribu umat Katolik memadati Lapangan Santo Petrus, Vatikan, Minggu (7/9), dalam upacara kanonisasi Carlo Acutis dan Pier Giorgio Frassati.
Vatikan, pusat Gereja Katolik di Roma, menetapkan momen bersejarah pada 7 September 2025. Paus Leo XIV mengumumkan kanonisasi dua figur muda Katolik.
Polisi berhasil mengidentifikasi Robin Westman, sebagai pelaku penembakan di Gereja Annunciation, Minneapolis.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved