Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Brasil Jair Bolsonaro menyetujui pemotongan anggaran lingkungan sebesar 24% untuk tahun 2021 dari tahun sebelumnya. Persetujuan ini diberikan hanya satu hari setelah dia berjanji untuk meningkatkan pengeluaran guna memerangi deforestasi.
Dalam pertemuan puncak yang diselenggarakan oleh Presiden AS Joe Biden pada Kamis (22/4), Bolsonaro berjanji akan menggandakan anggaran untuk penegakan lingkungan dan mengakhiri deforestasi ilegal pada 2030.
Pemerintah AS memuji target tersebut, meskipun banyak pencinta lingkungan mengatakan tidak akan menanggapi retorika dengan serius sebelum melihat kemajuan nyata.
Kurang dari 24 jam kemudian, Bolsonaro menandatangani anggaran federal 2021 yang mencakup 2 miliar reais atau US$365,30 juta untuk kementerian lingkungan dan lembaga yang diawasinya, turun dari 2,6 miliar reais yang awalnya disetujui untuk tahun 2020, menurut surat kabar resmi pemerintah. Sementara itu, pengeluaran dapat disesuaikan sepanjang tahun.
“Sikap berpidato kemarin tidak lah cukup,” kata anggota kongres Rodrigo Agostinho, pemimpin kaukus lingkungan di kongres.
“Pemerintah Brasil perlu melakukan pekerjaan rumahnya,” tambahnya.
Baca juga: Brasil Ingin Neymar Tampil di Olimpiade Tokyo
Bolsonaro memveto daftar ketentuan anggaran lingkungan senilai 240 juta reais, termasuk pengeluaran untuk penegakan lingkungan.
Kantor Bolsonaro mengarahkan pertanyaan ke kementerian ekonomi. Kementerian mengatakan anggaran lingkungan sekarang sejalan dengan apa yang awalnya diusulkan oleh presiden, dan veto menangkal peningkatan pengeluaran yang disetujui oleh kongres.
Pada Jumat malam, Menteri Lingkungan Ricardo Salles memposting di media sosial permintaan yang ditujukan kepada Kementerian Ekonomi untuk 270 juta reais sebagai dana tambahan untuk badan lingkungan Ibama dan layanan taman ICMBio.
Rincian anggaran yang mencantumkan pengeluaran individu belum dirilis, jadi tidak jelas berapa banyak yang disisihkan untuk penegakan lingkungan. Rincian veto Bolsonaro mencantumkan 11,6 juta reais dipotong dari anggaran penegakan hukum untuk Ibama.
“Setelah bertahun-tahun anggaran semakin ketat, pemotongan terbaru mengancam akan melumpuhkan badan lingkungan,” kata Agostinho.(The Guardian/OL-5)
DALAM satu dekade 2014-2024 luas hutan alam di sepanjang daerah aliran sungai (DAS) Barito di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan telah berkurang (deforestasi) hingga 29 ribu hektare lebih.
DESEMBER 2025 seharusnya menjadi bulan penuh refleksi dan harapan.
Pembangunan ekstraktif banyak menimbulkan dampak sosial-ekologis, misalnya, ruang hidup masyarakat adat dan lokal terampas.
Anggota Komisi IV DPR RI Rokhmin Dahuri menegaskan 80% penyebab banjir berasal dari kerusakan lingkungan, bukan cuaca ekstrem.
"Kami melihat akar masalah sesungguhnya adalah perusakan ekosistem hulu sampai hilir dari daerah aliran sungai dan kelalaian tata ruang yang terjadi secara sistematik,”
PT Astra Agro Lestari Tbk menegaskan konsistensinya dalam menjalankan kebijakan keberlanjutan, termasuk Nol Deforestasi, yang telah menjadi bagian dari operasional perusahaan sejak 2015.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved