Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMILU dini digelar di Florida, Senin (19/10). Florida merupakan negara bagian penting yang diperebutkan kandidat petahana Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dan pesaingnya dari Partai Demokrat Joe Biden saat pemilu AS memasuki 15 hari terakhir.
Sejumlah besar warga AS telah memberikan suara mereka, secara langsung atau melalui surat. Menurut data salah satu organisasi, 28,6 juta, menjelang pemilu AS pada 3 November mendatang.
Pemilu AS kini menjadi keputusan apakah warga AS melihat Trump sebagai orang yang tepat untuk membangkitkan ekonomi yang terpukul akibat covid-19 atau mereka ingin melihat Biden mewujudkan janjinya menyatukan kembali 'Negeri Paman Sam' itu.
Baca juga: Cegah Interupsi, Mikrofon Akan Dimatikan dalam Debat Capres AS
Pertarungan antara Trump dan Biden telah berlangsung di sembilan atau delapan negara bagian selama beberapa bulan terakhir, namun tidak ada yang lebih sengit ketimbang Florida yang memiliki 29 suara Electoral College yang akan menentukan siapa yang akan menghuni Gedung Putih.
Hujan pada Senin (19/10) pagi tidak menghambat para pemilih untuk memberikan suara mereka secara langsung.
Di sebuah TPS di Miami, Jackeline Maurice, 40, seorang penulis, sibuk berswafoto bersama stiker bertuliskan 'Saya telah memilih' yang diterimanya setelah memberikan suaranya.
"Saya telah menanti empat tahun untuk memberikan suara saya," serunya.
Maurice mengaku optimistis Biden bisa terpilih sebagai presiden AS.
Secara nasional, Biden unggul 8,9% dari Trump. Namun, di Florida, kandidat Partai Demokrat itu hanya unggul tipis, 1,4% ketimbang Trump. (AFP/OL-1)
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan pada Rabu (21/1) bahwa beberapa wilayah di Eropa tidak lagi dapat dikenali. Benua itu disebutnya tidak menuju ke jalan yang benar.
PERDANA Menteri Qatar Mohammed bin Abdulrahman Al-Thani mengatakan di Forum Ekonomi Dunia (WEF) di Davos bahwa Dewan Perdamaian Gaza menawarkan jalan keluar.
ANGKATAN Bersenjata Kanada membuat model untuk mempersiapkan kemungkinan invasi Amerika Serikat (AS) setelah Donald Trump mengatakan ingin mencaplok wilayahnya.
Menurutnya, sektor-sektor yang paling terdampak aksi jual bersih (net sell) yaitu yang sensitif terhadap siklus ekonomi seperti perbankan, properti, dan konsumer.
Amerika Serikat mewajibkan calon tentara setidaknya memiliki kartu izin tinggal permanen (Green Card) atau telah menjadi warga negara AS (US Citizen).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Andini merupakan perempuan kelahiran Indonesia yang memutuskan untuk meniti karier di Amerika Serikat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved