Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Menteri Perminyakan Venezuela El Aissami Sembuh dari Covid-19

Antara
13/8/2020 08:15
Menteri Perminyakan Venezuela El Aissami Sembuh dari Covid-19
Menteri Perminyakan Venezuela Tareck El Aissami(AFP/Yuri Cortez)

MENTERI Perminyakan Venezuela Tareck El Aissami menyampaikan berita bahagia terkait kesembuhannya usai menjalani karantina selama sebulan karena dinyatakan positif covid-19.

El Aissami, yang juga wakil presiden ekonomi negara OPEC dan baru saja dilantik menjadi menteri perminyakan awal tahun ini, mencuit di Twitter soal hasil tes cepat covid-19 yang ia jalani negatif.

"Terima kasih kepada Presiden Nicolas Maduro dan (Ibu Negara) Cilia Flores atas doa dan dukungannya," tulis El Aissami.

"Kami berhasil mengatasinya," imbuhnya.

Baca juga: Menteri Perminyakan Venezuela Positif Covid-19

Venezuela, yang ekonomi dan industri perminyakannya ambruk selama masa jabatan enam tahun Maduro, melaporkan 27.938 kasus covid-19 dengan 238 kematian.

Selain El Aissami, terdapat pula anggota paling menonjol dari partai sosialis berkuasa yang dinyatakan positif covid-19 yakni Diosdado Cabello. Cabello memimpin Majelis Konstituante Nasional yang ramah pada pemerintah dan secara luas diakui sebagai orang nomor dua dalam komando Maduro.

Cabello jarang terlihat di hadapan publik sejak dinyatakan positif covid-19 pada awal Juli, meski pekan lalu saluran media yang didanai pemerintah memublikasi gambar dirinya yang sedang berdiri dan melambaikan tangan di depan klinik kesehatan.(OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya