Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKAF Salman terus memperkuat perannya dalam pengembangan wakaf produktif di Indonesia, dengan menjadikan Jakarta sebagai simpul kolaborasi nasional. Melalui berbagai inisiatif strategis, Wakaf Salman mendorong sinergi lintas sektor mulai dari lembaga filantropi, korporasi, komunitas, hingga masyarakat luas guna memperluas dampak wakaf yang berkelanjutan.
General Manager Wakaf Salman, Eko Galih Pribadi melalui keterangannya Selasa (26/1) menyatakan, sebagai pusat aktivitas ekonomi dan jejaring nasional, Jakarta dinilai memiliki posisi strategis dalam mempertemukan berbagai potensi wakaf dari seluruh daerah.
Wakaf Salman memanfaatkan momentum ini untuk membangun ekosistem kolaboratif yang tidak hanya berfokus pada penghimpunan dana, tetapi juga pada pengelolaan dan pengembangan wakaf produktif yang terukur.
“Kantor cabang di Jakarta mempermudah pengurusan administrasi dan pelaporan kepada Badan Wakaf Indonesia (BWI) dan Kementerian Agama sesuai undang-undang," ungkapnya.
Eko juga menyampaikan bahwa wakaf tidak lagi dapat dipahami sebatas ibadah sosial, melainkan instrumen pembangunan jangka panjang. Wakaf produktif harus dikelola secara profesional, transparan dan kolaboratif. "Jakarta menjadi titik temu berbagai gagasan, sumber daya, dan inovasi yang dapat memperkuat peran wakaf dalam menjawab tantangan sosial bangsa,” tuturnya.
Menurut Eko, dalam praktiknya, Wakaf Salman mengembangkan sejumlah program wakaf dengan brand atau nama SWA di antaranya, Salman Waqf Academy, Salman Water Alliance, Salman Waqf Alive, Salman Waqf Automation, Salman Waqf in Action dan Sahabat Wakaf Abadi. Dengan salah satu fokus utamanya adalah membangun model wakaf yang mampu menghasilkan manfaat jangka panjang, tanpa mengurangi nilai pokok wakaf itu sendiri.
"Melalui penguatan jejaring di Jakarta, Wakaf Salman berharap bisa semakin membuka ruang kolaborasi dengan dunia usaha dan institusi profesional untuk menghadirkan tata kelola wakaf yang adaptif terhadap perkembangan zaman. Pendekatan ini juga diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan publik sekaligus memperluas partisipasi masyarakat dalam gerakan wakaf nasional," terangnya.
Ke depan kata Eko, Wakaf Salman menargetkan terbentuknya ekosistem wakaf produktif yang saling terhubung antar wilayah. Jakarta diposisikan sebagai pusat koordinasi dan pengembangan model, sementara implementasi manfaat wakaf diarahkan untuk menjangkau berbagai daerah di Indonesia. (E-2)
BMKG memprediksi pagi hari di sebagian besar wilayah Jakarta akan diawali dengan kondisi berawan tebal.
BMKG mencatat cuaca ekstrem yakni hujan dengan intensitas lebat hingga ekstrem di beberapa wilayah Indonesia, antara lain di DK Jakarta (171,8 mm/hari), Banten, Jawa Barat
Perbaikan jalan harus dilakukan secara cepat, responsif, dan menyeluruh, dengan menempatkan keselamatan warga sebagai prioritas utama.
Kondisi cuaca signifikan ini dipicu oleh penguatan Monsun Asia dan pengaruh tidak langsung dari Siklon Tropis Luana yang terpantau bergerak di selatan perairan Indonesia.
Kehadiran JIS yang terintegrasi dengan berbagai moda transportasi mulai dari KRL hingga Trans-Jakarta menjadi modal kuat bagi Jakarta Utara untuk tumbuh sebagai kawasan masa depan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved