Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Antisipasi Banjir, Lansia Kampung Lio Depok Dibekali Pelatihan Pemilahan Sampah

Rahmatul Fajri
29/11/2025 16:24
Antisipasi Banjir, Lansia Kampung Lio Depok Dibekali Pelatihan Pemilahan Sampah
Ilustrasi(Dok Ist)

Masyarakat lanjut usia (lansia) di Kampung Lio, Kota Depok dibekali pengetahuan dan keterampilan praktis mengenai pemilahan sampah rumah tangga dan manajemen banjir. Pelatihan ini digelar sebagai upaya mitigasi risiko bencana di wilayah tersebut yang sering menghadapi masalah banjir dan penumpukan sampah.

Kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian masyarakat yang diselenggarakan oleh Tim Program Studi Magister Manajemen Bencana (MMB) Sekolah Pascasarjana Pembangunan Berkelanjutan (SPPB) Universitas Indonesia (UI) yang dipimpin oleh Fatmah.

Kelas lansia yang diikuti 12 peserta ini dibuka pada Jumat (28/11) di Posyandu Kangguru A Kampung Lio. Tujuannya adalah meningkatkan pengetahuan lansia, yang memiliki kondisi fisik dan mental lebih rentan, agar dapat mempersiapkan diri menghadapi dampak buruk dari sampah dan banjir.

"Tujuan kegiatan kelas lansia adalah untuk memberikan pengetahuan dan wawasan pemilahan sampah dan manajemen banjir," jelas Fatmah, melalui keterangannya, Sabtu (29/11).

Kelas diawali dengan pemutaran video edukasi mengenai pemilahan sampah. Selanjutnya, mahasiswa Prodi S2 Ilmu Lingkungan SPPB UI, Hutomo Danu memberikan paparan tentang pemilahan sampah rumah tangga selama 15 menit, yang kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi interaktif bersama para kader dari Posyandu Kangguru A dan B. Selain itu, Tiara Millenia Ratno, mahasiswa Prodi MMB UI juga menyampaikan informasi mengenai Manajemen Bencana melalui video edukasi.

Di akhir kegiatan, tim MMB UI menyerahkan dua video edukasi dan materi paparan kepada Ketua Kader Posyandu lansia. Materi tersebut diharapkan dapat disebarluaskan dan digunakan secara berkelanjutan dalam kegiatan kelanjutusiaan di Kampung Lio.

"Langkah ini diharapkan dapat memberdayakan lansia Kampung Lio dalam upaya kolektif memelihara lingkungan dan meminimalisir risiko banjir yang sering terjadi akibat masalah penumpukan sampah," kata Fatmah.(H-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik