Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KINI hadir pendidikan vokasi khusus cat melalui SMK Mitra Industri MM2100 di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Jurusan Teknik Kimia Industri (paint technology) dengan fokus paint applicator dan lab technician hadir menunjang pembelajaran mengenai cat di jenjang SMK.
SMK itu merupakan wujud dari cita-cita APCI (Asosiasi Produsen Cat Indonesia). Sekolah industri cat ini memiliki SKKNI (Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia) Nomor 171 Tahun 2020.
Paint technology diprakarsai langsung APCI dengan kurikulum yang disusun oleh pakar cat. Bahkan tenaga pengajar pun dididukang dari industri cat. Hal ini untuk memaksimalkan pendidikan pengetahuan cat di SMK Mitra Industri MM2100.
Baca juga : Astra UD Trucks Aktif Cetak SDM Produktif dan Berkualitas di Dunia Otomotif Indonesia
"Ini merupakan sekolah yang memiliki spesialisasi cat pertama di Indonesia dan Asia Tenggara. Rancangan pendidikan mencakup tujuan, materi, metode, dan evaluasi yang akan diterapkan dalam pembelajaran," ujar Kris Adidarma selaku Ketua APCI dan CEO PT Propan Raya. Bagi para siswa SMK kelas X akan mendapatkan pembelajaran seputar teknologi pengecatan (paint technology), kemudian cara menguji hasil pengecatan (paint testing: physical testing, chemical testing, performance testing, colour matching, raw material test, QC test), serta teknik pengecatan (spraying, brushing, rolling, electrocoating).
Pada Kelas XI, siswa akan mempelajari terkait paint manufacturing process (proses formulasi cat), document control, teknologi pengecatan, paint entrepreneurship, coating technology, inspection activity, management laboratory, dan troubleshooting. Di jenjang ini pula, para siswa akan mengikuti program kerja praktik yang dirancang untuk memberikan pengalaman kerja langsung kepada siswa atau mahasiswa di lingkungan profesional yang sesuai dengan bidang studi mereka. Program ini bertujuan menjembatani kesenjangan antara teori yang dipelajari di kelas dengan praktik di dunia kerja.
Jenjang terakhir terbagi menjadi dua penjurusan yaitu Painting dan Kimia Analis. Harapannya, SMK dengan penjurusan cat ini semakin luas pengetahuan mengenai industri terkait.
Tidak hanya mengembangkan hardskill, SMK ini fokus pada pengembangan softskill para muridnya. Sebut saja, leadership, PDCA, budaya industri, literasi keuangan, hingga digital marketing. Di tahun ajaran 2024/2025, SMK Mitra Industri MM2100 memiliki 50 siswa yang terbagi dalam dua kelas. (Z-2)
Sertifikasi yang merupakan syarat fundamental guna memasuki pasar kerja global, akan dimaksimalkan supaya bisa dilakukan di dalam negeri.
Lulusan pendidikan Vokasi dituntut tidak hanya adaptif, tetapi juga memiliki kompetensi digital yang kuat agar mampu bersaing di tingkat internasional.
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mempertegas komitmennya dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) industri yang unggul melalui penyelenggaraan Wisuda Serentak Politeknik.
Kemendikdasmen melalui Ditjen Pendidikan Vokasi, Pendidikan Khusus, dan Pendidikan Layanan Khusus menegaskan komitmennya untuk memperkuat layanan pendidikan inklusif.
Kemitraan berkelanjutan mampu memberikan manfaat berlapis, salah satunya memperkuat kapasitas institusi pendidikan sebagai penyedia talenta.
Kegiatan edukasi investasi di SMK Metland  menunjukkan komitmen kuat dunia pendidikan dalam menyiapkan generasi muda yang melek finansial sejak dini.
PENDIDIKAN kerap dimaknai sebatas proses belajar-mengajar di ruang kelas. Padahal, mutu pendidikan sesungguhnya dibangun oleh sebuah ekosistem yang lebih luas.
MENTERI Kesehatan memiliki ambisi besar untuk mereformasi sistem pendidikan dokter spesialis di Indonesia.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa secara resmi membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Kepala Sekolah dan Tenaga Kependidikan (Tendik) Sekolah Rakyat (SR) se-Jawa Timur.
Pelaksanaan TKA SD dan SMP tahun 2026 diawali dengan pendaftaran peserta 19 Januari hingga 28 Februari 2026,
Peran warga sekolah, kepala sekolah, guru, tenaga kependidikan, dan murid, sangat strategis dalam memastikan sekolah aman dan nyaman.
Kesejahteraan siswa merupakan faktor penting yang selama ini kurang diteliti di Indonesia, padahal sangat berpengaruh pada perkembangan psikososial dan prestasi akademik.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved