Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PERUM Perhutani mendukung dan memfasilitasi program pendidikan Green Youth Movement yang diikuti 1.979 orang pelajar dari 1.140 Sekolah Menengah Atas/sederajat yang tersebar di 34 provinsi di Indonesia. Dukungan itu sebagai langkah dalam mencetak generasi hijau cinta lingkungan.
Green Youth Movement sendiri adalah program pendidikan dasar gerakan lingkungan hidup bagi para generasi remaja muda yang diinisiasi Kementerian Lingkungan hidup dan Kehutanan (LHK) dan Institut Hijau Indonesia.
Program tersebut merupakan wadah bagi generasi muda untuk bertukar pengetahuan dalam melakukan perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mengenai cara untuk bertindak dalam melindungi dan mengelola lingkungan hidup; memfasilitasi generasi muda untuk berbagi cerita dan bertukar pengalaman terhadap pengelolaan lingkungan hidup; meningkatkan pemahaman serta pengetahuan tentang perlindungan & pengelolaan lingkungan hidup dan; Meningkatkan pengetahuan mengenai isu-isu lingkungan hidup secara aktual.
Pada Kamis (16/11) diselenggarakan wisuda untuk para Green Ambassador di Auditorium Dr Soedjarwo Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta. Mereka dilantik Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar didampingi Sekretaris Jenderal Kementerian LHK Bambang Hendroyono, dan Ketua Institut Hijau Indonesia Chalid Muhammad.
Dalam sambutannya Siti Nurbaya menyampaikan bahwa wisuda pendidikan Green Youth Movement dan pengukuhan Green Ambassadors sangat dinantikan karena kedepan diperlukan perannya sebagai stimulan kehidupan berbangsa, bernegara dan bermasyarakat serta pada akhirnya akan berujung sebagai calon pemimpin di masa yang akan datang dan peduli kepada lingkungan.
Siti Nurbaya menuturkan bahwa pengukuhan ini berdasarkan keputusan Menteri LHK Nomor 1221/MEN-LHK/SETJEN/Kum.0/XI/2023 tanggal 16 November 2023.
Baca juga:
> KLHK Gelar Workshop Sempurnakan Renja Indonesia's FOLU Net Sink
> Anak Muda Sensitif terhadap Isu Lingkungan
Siti berharap akan terus muncul Green Ambassador berikutnya dari perspektif lain lingkungan yang dipahami dalam spektrum lingkungan yang cukup luas. Semangat para pemuda dalam upaya mitigasi rehabilitasi dan pengelolaan lingkungan hidup perlu disadari sebagai kekuatan besar dalam menjaga keberlanjutan lingkungan hidup yang terus diupayakan untuk menjadi semakin baik dan terus dikerjakan sampa saat ini.
“Para Green Ambassadors yang saya cintai, hari ini menjadi sebuah semangat baru untuk langkah hijau masa depan Indonesia dimana ribuan pemuda-pemudi Indonesia akan menjadi pionir hebat di lingkungannya masing-masing akan membawa secercah harapan bagi kita semua. Pemuda sebagai agen perubahan dan pemimpin masa depan telah berpartisipasi dalam kepedulian lingkungan di seluruh dunia dan tidak terkecuali Indonesia,” kata Siti.
Sementara itu Chalid menyampaikan bahwa pihaknya dan semua peserta Green Youth Movement merasa gembira karena proses pembelajaran telah mencapai tahap pelantikan. Ia juga berpesan kepada seluruh peserta yang hadir bahwa hal yang paling berat adalah menjaga amanah dan kepercayaan sebagai Green Ambassador melalui SK yang akan diberikan oleh Menteri LHK untuk menjadi pegangan di masa depan.
“Semoga kelak sebagai pemimpin di masa mendatang dapat memberikan inspirasi dan mendorong lingkungan hidup yang semakin baik untuk Indonesia yang semakin baik,” ujarnya.
Di tempat terpisah Direktur SDM, Umum, & IT Perum Perhutani menyampaikan dukungannya terhadap Green Youth Movement 2023 karena pihaknya turut berkontribusi dalam memfasilitasi 196 peserta di 15 simpul belajar yaitu Perhutani Divisi Regional Jawa Timur, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Bondowoso, KPH Jember, KPH Kediri, KPH Malang, KPH Banyumas Timur, KPH Cepu, KPH Pati, KPH Cianjur, KPH Kuningan, KPH Tasikmalaya, KPH Garut, KPH Purwakarta, KPH Bandung Utara, dan KPH Bandung Selatan.
“Kami berharap pada wisuda pendidikan Green Youth Movement tahun 2023 yang bertema ‘Memfasilitasi tumbuhnya generasi muda sebagai pelopor dan duta penyelamat lingkungan hidup dan kehutanan’ dapat melahirkan generasi cinta lingkungan yang kuat dan tangguh. Selamat kepada seluruh wisudawan dan wisudawati Green Ambassadors, semoga menjadi generasi yang selalu meningkatkan kapasitasnya dalam upaya penyelamatan lingkungan hidup,” ucapnya. (Z-6)
Prestasi langka ini menegaskan keunggulan pelajar Indonesia di panggung robotika global.
GURU Besar Literasi Budaya Visual FSRD ITB, Prof Acep Iwan Saidi, merespons kebijakan pengelola Museum Nasional Indonesia (MNI) yang menaikkan harga tiket masuk bisa membebankan pengunjung.
ANGGOTA Komisi XIII DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Marinus Gea, menghadiri kegiatan Parlemen Pelajar PW IPM Banten 2025 di Universitas Muhammadiyah Tangerang.
Ia menekankan bahwa akar persoalan bukan pada keberadaan platform, melainkan kurang optimalnya mekanisme penyaringan konten berbahaya oleh perusahaan teknologi besar.
PELAKU teror di era masyarakat digital jangan dibayangkan orang-orang dengan keterikatan pada ideologi dan agama yang kebablasan.
SEBANYAK 152 pelajar dari 38 provinsi resmi menyelesaikan pelatihan perdana Gladian Sentra Paskibra untuk Indonesia (Garuda) Tahun 2025.
Menurut Menteri Lingkungan Hidup, Dr. Hanif Faisol Nuroqif, di tengah ancaman kepunahan berbagai satwa endemik, penyelamatan keanekaragaman hayati adalah prioritas
Volume besar itu tentunya memperparah tekanan terhadap lahan seluas 142 hektar yang sudah menampung sampah Ibu Kota selama lebih dari tiga dekade.
Dunia saat ini tengah menghadapi tiga ancaman serius yang disebut “Triple Planetary Crisis” oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Pemerintah tekankan komitmen industri jalankan EPR demi kelola sampah plastik. Target 100% pengelolaan tercapai pada 2029 lewat kolaborasi multi-pihak.
KLHK melalui Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH) menyegel empat perusahaan yang diduga terlibat dalam kebakaran hutan dan lahan (karhutla)
‘’Kolaborasi, termasuk dengan kerja sama dengan pihak swasta menjadi kunci untuk membangun sistem pengelolaan sampah yang efektif, bernilai ekonomis dan ramah lingkungan,”
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved