Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PENGUATAN program pendidikan karakter dan kepemimpinan kepada siswa/siswi dibutuhkan. Itu agar para pelajar tidak hanya sukses secara akademik namun juga memiliki kualitas moral yang baik.
Sekolah Insan Cendekia Madani (ICM)mengupayakannya dengan Kurikulum Madani yang ditujukan untuk memperkuat pendidikan karakter para peserta didik.
Kurikulum Madani milik ICM mengolaborasikan Kurikulum Nasional dengan Kurikulum Cambridge dan Kurikulum Keislaman yang diperkuat oleh Ewan Institute dari Jordania.
Baca juga.: Komisi X minta Kemendikbudristek Selesaikan Aksi LGBT di Dunia Pendidikan
Memadukan tiga kurikulum membantu meningkatkan kemampuan para siswa/i tidak hanya dari sisi akademik, namun juga dari sisi non-akademik seperti nilai-nilai kepemimpinan, integritas, tanggung jawab, kejujuran, kerjasama, dan rasa empati.
"Kegiatan yang sudah ICM rancang dengan eksposur nasional dan internasional ini kami harapkan akan memberikan kesempatan kepada anak selama masa boarding-nya untuk melakukan eksplorasi melalui berbagai pengalaman yang didapatkan," ungkap Direktur Akademik ICM, Dani Mohammad Ramdani dalam pembukaan MPLS tahun ajaran 2024/2025.
Baca juga : Indonesia Ajak Negara ASEAN Tegaskan Komitmen Atasi Perubahan Iklim
"Sehingga dapat menjadi jalan untuk meningkatkan kemampuan dan potensi anak yang tentu saja tetap dibersamai dengan nilai-nilai keislaman yang kuat. Dengan harapan kemudian harinya anak akan menjadi pribadi yang berbakat, dengan kemampuan kepemimpinan islam yang tinggi pula," imbuhnya.
ICM yang berada di bawah naungan Yayasan Edukasi Sejahtera (YES) berkomitmen untuk memperkuat pendidikan karakter peserta didiknya. Mewujudkan layanan pendidikan boarding school yang holistik bagi masyarakat.
Selama program kegiatan MPLS berupa pelatihan kepemimpinan, ICM bekerja sama dengan Kodiklat TNI dengan dengan metode Latihan Dasar Kepemimpinan yang.
Diharapkan siswa tidak hanya mendapatkan pendidikan akademik dan keislaman yang berkualitas, tetapi juga memiliki kesempatan untuk mengembangkan kepemimpinan dan kontribusi positif dalam masyarakat. (Z-5)
Penguatan karakter yang sudah terbentuk di entitas Paskibra sekolah ini diharapkan menjadi dasar pijakan kuat karakter mereka.
KOORDINATOR Nasional Jaringan Pemantau Pendidikan Indonesia (JPPI), Ubaid Matraji, memberikan beberapa catatan terkait pelaksanaan program pendidikan pemerintah di tahun ini
Sejumlah pelajar mengikuti Festival Mencuci Baju di kompleks SD Mataram, Semarang, Jawa Tengah.
PADA November 2025 dunia pendidikan kita dikejutkan oleh dua peristiwa yang menyita perhatian nasional.
Gubernur Jabar melarang guru memberikan hukuman fisik kepada murid. Disdik Kota Bandung menegaskan pendekatan edukatif dan sanksi sosial untuk membentuk karakter siswa.
Penelitian terbaru menunjukkan pembelajaran sosial-emosional (SEL) di sekolah mampu meningkatkan nilai matematika dan membaca siswa hingga 8,4%.
Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kemenag Amien Suyitno menyatakan, capaian tersebut mencerminkan arah kebijakan pendidikan Islam yang semakin kompetitif dan adaptif.
KEMENTERIAN Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah merancang skenario penerapan kurikulum penanggulangan dampak bencana banjir dan lonsor yang terjadi di Sumatra dan Aceh.
Inisiasi Smart Integrated Dashboard Vokasi merupakan tindaklanjut arahan Presiden pada rapat kabinet tanggal 4–5 November lalu.
Sistem pendidikan yang kolaboratif merupakan kunci dalam mencetak generasi masa depan yang berkarakter, berintegritas, dan siap menghadapi tantangan global.
Berpikir komputasional bukanlah kurikulum atau kegiatan baru, melainkan proses berpikir terstruktur yang dibangun lewat kegiatan sehari-hari.
Program ini dirancang untuk mencetak lulusan yang tidak hanya mahir mengolah data, tetapi juga mampu menciptakan solusi cerdas berbasis teknologi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved