Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin melaporkan penambahan kasus Gangguan Ginjal Akut Progresif Atipikal pada Anak (GGAPA) mencapai 325 kasus.
Berdasarkan data per kemarin (1/11/2022) terdapat 325 kasus ginjal akut di seluruh Indonesia. DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Banten menjadi provinsi dengan jumlah kasus tertinggi.
"Sementara kasus yang meninggal sebanyak 178 kasus dari 325 kasus atau sekitar 54%. Secara presentase ini sudah menurun dari kondisi sebelumnya yang sempat mencapai hampir 60%," kata Budi dalam Rapat Kerja dengan Komisi IX di Gedung DPR RI, Rabu (2/11).
Penurunan kasus GGAPA setelah pemerintah melakukan pelarangan konsumsi dan penjualan obat sirop. Sebelumnya penambahan kasus mencapai 6-10 kasus per hari, mulai 23 Oktober penambahan kasus 4-1 kasus per hari. Sementara kasus kematian juga menurun setelah diberikan antidotum atau obat penawar Fomepizole di 17 rumah sakit di Indonesia.
Budi mengatakan dari 325 pasien Kementerian Kesehatan sudah berhasil mengumpulkan 232 obat-obatan dengan merek dan jenisnya yang dikonsumsi pasien. Telah dilakukan pengujian oleh Badan POM, Laboratorium Kesehatan DKI, dan Laboratorium Forensik Polri untuk bisa diuji. "Hasilnya memang sebagian besar ada senyawa kimia Etilen Glikol (EG) dan Dietilen Glikol (DEG) yang merupakan cemaran dari bahan pelarut," ujarnya.
Setelah dilakukan biopsi kepada pasien juga ditemukan Calcium Oxalate yang merupakan hasil metabolisme Alcohol Dehydrogenase dari 3 senyawa ethylene glycol (EG), diethylene glycol (DEG), dan ethylene glycol butyl ether (EGBE). "Sehingga ini membuktikan yang terjadi dari kematian anak-anak tersebut adalah adanya kristal ini di ginjalnya yang merusak ginjal mereka karena tajam-tajam," ungkapnya.
Selain itu, Budi mengklaim bahwa obat yang ia datangkan dari Singapura, Australia, dan Jepang yakni Fomepizole ampuh menurunkan angka kematian pasien GGAPA.
Ia menceritakan 12 pasien yang dirawat sebelumnya angka kematian mencapai 8-7 kasus. Namun setelah diberi obat antidotum ini angka kematiannya hanya 1 kasus itu pun pasien memiliki komorbid pneumonia. (OL-12)
Belum sempurnanya sistem daya tahan tubuh si kecil membuat mereka rentan mengalami batuk pilek. Berikut langkah-langkah yang dapat Bunda lakukan untuk meredakannya.
Produsen farmasi disebut harus ikut bertanggung jawab atas kasus Gagal Ginjal Akut Progresif Atipikal (GGAPA).
Ketua Umum KPCDI Tony Richard Samosir mengaku miris melihat sikap pemerintah yang kurang memberikan perhatian kepada warga negaranya yang menjadi korban obat sirup beracun.
VONIS hukuman 2 tahun penjara pada 4 terdakwa kasus obat sirop beracun yang sebabkan Gagal Ginjal Akut Progresif Atipikal (GGAPA) dari Pengadilan Negeri (PN) Kediri dinilai tidak adil.
KUASA hukum terdakwa kasus gagal ginjal akut, Yunus Adhi Prabowo, mengajukan pembelaan atau pledoi atas tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) di Pengadilan Negeri Kota Kediri, Rabu (18/10).
Mediasi antara pemerintah dan keluarga korban perlu diteruskan untuk menghindari kerugian dan menjaga kesehatan korban yang kini masih terus menjalani perawatan intensif.
PEKERJAAN bukan hanya sarana untuk memenuhi kebutuhan hidup, tetapi juga medium untuk menghadirkan nilai, makna, dan kontribusi nyata bagi sesama.
Deteksi dini dapat menekan biaya kesehatan karena dapat melakukan pengobatan secepat mungkin sebelum penyakit menjadi sudah lanjut.
Indonesia telah resmi mengakhiri wabah virus polio tipe 2, yang muncul akibat rendahnya cakupan imunisasi polio selama bertahun-tahun.
Menkes Budi Gunadi Sadikin mengatakan ada perubahan sisten rujukan yang akan diterapkan dalam pelayanan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Berikut pernyataan menkes
MENTERI Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, mengungkapkan pada pemeriksaan Cek Kesehatan Gratis (CKG) banyak orang dewasa atau usia produktif ternyata sedikit bergerak atau berolahraga.
Simposium dan lokakarya internasional International Military Medicine Symposium and Workshop (IMEDIC) ke-2 resmi digelar pada 22-24 Oktober 2025 di Jakarta.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved