Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPALA Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa menilai penelitian berbasis pelayanan menggunakan sel dendritik untuk meningkatkan imunitas terhadap virus SARS-CoV-2 (Covid-19) buah dari dukungan pemerintah. Hasilnya bisa digunakan negara supaya segara terbebas dari pandemi virus ini.
"Sebetulnya kemarin bentuk perhatian pemerintah melalui Menko PMK (Menteri Koordinator bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy) yang mengkoordinasikan kami bertiga (bersama Menteri Kesehatan Budi G Sadikin dan Kepala BPOM Penny K Lukito)," ujarnya usai meresmikan Smart Instalasi Tahanan Militer pertama TNI AD di Markas Polisi Militer Kodam Jaya, Jakarta, Selasa (20/4).
Menurut dia, pemerintah membantu dengan serius penelitian yang bertujuan untuk meningkatkan antibodi kalangan tertentu dari covid-19. Program yang akan digelar di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) dan berbasis imonoterapi sel ini berbeda dengan vaksin nusantara.
Sambil berjalan, kata Andika, para peneliti vaksin nusantara masih bisa melanjutkan programnya tersebut dengan memenuhi anjuran dari BPOM. Semua cara harus ditempuh untuk membebaskan negara dari pandemi covid-19 mulai dari vaksin ekspor, penelitian untuk menemukan vaksin nasional, obat serta terapi.
"Menko PMK melihat segala upaya, solusi dan cara untuk mengentaskan covid-19, kan banyak caranya, itu harus tetap didukung," jelasnya.
Baca juga: Cegah Mudik, Pengawasan terhadap Travel Gelap Diperkuat
Andika menambahkan bahwa penelitian yang digagas TNI AD, Kementerian dan BPOM ini tidak bertujuan untuk melahirkan vaksin atau obat yang dapat dikomersilkan sehingga tidak membutuhkan izin edar. Tapi dalam perjalanannya pemerintah bisa memanfaatkan hasilnya untuk pengentasan covid-19 secara massal.
"Pelitian kali ini berbeda, berbasis pelayanan dan menggunakan sel dendritik untuk meningkatkan imunitas dari covid-19. Jadi lebih sederhana sehingga tidak menghasilkan vaksin seperti uji klinik (vaksin nusantara) di RS Haryadi," pungkasnya.
Sebelumnya Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa dan Kepala BPOM Penny K. Lukito menandatangani nota kesepahaman penelitian berbasis pelayanan menggunakan sel dendritik untuk meningkatkan imunitas terhadap virus Sars-cov-2. Penandatanganan tersebut disaksikan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhajir Effendy.
Penelitian yang akan dilakukan di RSPAD Gatot Soebroto ini selain mempedomani kaidah penelitian sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan, juga bersifat autologus yang hanya dipergunakan untuk diri pasien sendiri sehingga tidak dapat dikomersialkan dan tidak diperlukan persetujuan izin edar.
Penelitian ini bukan merupakan kelanjutan dari uji klinis adaptif fase 1 vaksin yang berasal dari sel dendritik autolog yang sebelumnya diinkubasi dengan spike protein severe acute respiratory syndrome corona virus-2 (SARS-CoV-2) pada subjek yang tidak terinfeksi covid-19 dan tidak terdapat antibodi anti sars-cov-2 karena uji klinis fase 1 yang sering disebut berbagai kalangan sebagai program vaksin nusantara ini masih harus merespon beberapa temuan BPOM yang bersifat critical dan major. (OL-4)
Bahlil menyampaikan bahwa pelayanan sektor energi di wilayah terdampak bencana terus diperbaiki, termasuk pasokan bahan bakar minyak (BBM) dan LPG.
Otorita IKN dan Komisi II DPR membahas percepatan pemindahan ASN, kesiapan infrastruktur, serta regulasi Pemdasus untuk memastikan Nusantara siap sebagai Ibu Kota Politik 2028.
Memasuki satu tahun kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, proyek pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) menunjukkan kemajuan pesat.
Mengusung konsep "Authentic Indonesian Heritage with a Modern Twist", restoran ini siap memberikan pengalaman bersantap yang elegan, otentik, dan penuh cita rasa.
Restoran yang disulap dari rumah kuno ini menyuguhkan sekitar 150 menu olahan sayur, daging, ikan, serta ayam yang disajikan dengan berbagai cita rasa peranakan Nusantara.
Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, The Sunan Hotel Solo menawarkan paket buka puasa istimewa bertajuk Sunan Ramadhan Iftar Package
Kapan pendaftaran TNI AD 2026 dibuka? Simak jadwal lengkap Tamtama, Bintara, dan Taruna Akmil, syarat terbaru (tinggi badan 158 cm), serta panduan lolos seleksi di sini.
Pendaftaran Tamtama PK TNI AD Gelombang I TA 2026 masih dibuka hingga 29 Januari. Validasi data dimulai hari ini, 6 Januari 2026. Simak syarat lengkapnya.
Demonstrasi militer dan parade serta pameran alat utama sistem senjata (alutsista) tersebut digelar dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Juang TNI AD.
Empat Unit Kendaraan Operasional Diserahkan kepada Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Guna Percepatan Bantuan di Wilayah Terdampak Bencana.
Hingga Minggu (30/11), total 21.707 personel TNI AD dikerahkan untuk membantu percepatan penanganan dampak banjir bandang di Provinsi Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat.
Akibat banjir dan tanah longsor yang terjadi sejak 21 November 2025 dan menimpa 13 kabupaten/kota di Sumatra Utara, BNPB menyebutkan telah 58 orang ditemukan meninggal.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved