Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PANDEMI Covid-19 membawa dampak signifikan pada berbagai sektor terutama di bidang kesehatan, ekonomi, dan kehidupan sosial bermasyarakat.
Cepatnya persebaran wabah Covid-19 membuat negara-negara di dunia sangat kewalahan untuk menghadapinya. Indonesia dan dunia sepanjang tahun 2020 bergumul dengan persoalan pandemi yang sampai hari ini dampaknya masih terasa.
Antara Agustus hingga Desember 2020, tim peneliti Sekolah Kajian Stratejik dan Global, Universitas Indonesia (SKSG) dengan bantuan hibah dari Direktorat Riset dan Pengembangan UI berinisiatif melakukan kajian yang fokus pada dampak pandemi terhadap aspek sosial, ekonomi, dan keamanan di Indonesia.
Policy brief tim peneliti SKSG UI berjudul ‘’Anatomi Pandemi Covid19 di Indonesia: Perspektif Multidisiplin’’. Berdasarkan kajian tersebut ditemukan fakta-fakta seputar dampak yang benar-benar di rasakan pemerintah daerah dan masyarakat. Melalui kajian tersebut juga dilakukan pendalaman masalah untuk menemukan solusi dari permasalahan tersebut.
Guna diseminasi informasi hasil penelitian serta mencari solusi stragis menghadapi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung, Sekolah Kajian Stratejik dan Global Universitas Indonesia menggelar Webinar dan Launching Policy Brief, Rabu (24/3).
Acara dibuka oleh Direktur SKSG UI, Athor Subroto, para pembahas menghadirkan ahli epidemologi UI dr. Pandu Riono, MPH, PhD, serta I Made Rentin mewakili Gubernur Bali Dr. I. Wayan Koster yang berhalangan hadir.
Acara launching dilakukan secara daring menggunakan Zoom serta disebarluaskan melalui Chanel Youtube SKSG UI.
Pandu Riono dalam pemaparannya menekankan tentang pentingnya program vaksinasi yang tepat sasaran. Menurutnya, vaksinasi sepatutnya tidak hanya berfokus pada kuantitas atau target jumlah penduduk yang divaksin melainkan harus dilaksanakan dengan pintar dengan memerhatikan faktor strategis. Pasalnya, kata dia, virus Covid-19 terus bermutasi.
Ia merekomendasi prioritas vaksinasi setidaknya ada tiga. Pertama, prioritas lansia dan komorbid untuk menekan angka kematian. Kedua, menerapkan area (clustering) priorotas vaksin. Ketiga, penduduk berisiko (tenaga pengajar dan pelayanan umum).
Sementra Muhammad Sya’roni Rofii, PhD, selaku ketua tim peneliti Policy Brief SKSG UI mengatakan Policy Brief yang mereka buat merupakan hasil kerja akademik selama 7 bulan sejak Agustus 2020. Selama melakukan kajian melibatkan para kepala daerah dan akademisi dari Provinsi Aceh, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, serta Nusa Tenggara Barat.
Ia mengatakan pihaknya berharap policy brief ini bisa menjadi bahan masukan untuk menciptakan cetak biru melawan pandemi pada tahun ini dan tahun-tahun mendatang baik di level pemerintah pusat maupun daerah.
"Kita juga mendorong supaya UU Nomor 6 Tahun 2018 Tentang Kekarantinaan Kesehatan segera dilakukan amandemen dengan berkaca pada kondisi yang kita alami selama ini," tandas Sya’roni yang juga dosen SKSG UI.
Founder sekaligus Pemimpin Umum Suratkabar Kampus UI Salemba, Antony Z Abidin, menekankan pentingnya warisan nilai profesionalisme dan etika jurnalistik.
Universitas Indonesia menggandeng Bank Sampah Alamanda Sejahtera dalam kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang menyasar anak-anak sekolah dasar di Kota Bekasi.
FEB UI melaksanakan program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa edukasi pengelolaan sampah organik dan anorganik bagi ibu rumah tangga.
Universitas Indonesia bersama Universitas Sumatera Utara memberikan layanan kesehatan dan pendampingan psikososial bagi penyintas banjir bandang di Sumatra Utara
Salah satu terobosan dalam program ini adalah penempatan unit filter air bersih dan fasilitas internet di Puskesmas Batipuh Selatan.
Kegiatan ini bertujuan membekali relawan dengan pengetahuan dan keterampilan dasar Psychological First Aid sebagai respons awal dalam situasi krisis dan bencana.
Influenza atau yang lebih akrab dikenal sebagai flu sering kali dianggap remeh sebagai gangguan pernapasan biasa.
Daya tular campak cukup tinggi, mirip dengan covid-19. Seseorang yang terinfeksi dapat menularkan virus selama 4 hari sebelum dan sesudah gejala muncul.
Jemaah haji perlu memahami manfaat kesehatan jangka panjang dari vaksinasi, bukan sekadar memenuhinya sebagai syarat administrasi.
Data Kementerian Agama menunjukkan bahwa lebih dari 22% jemaah haji Indonesia pada 2025 merupakan kelompok lansia, dan mayoritas membawa penyakit komorbid.
Orang yang hidup dengan HIV (ODHA) memiliki risiko lebih tinggi terkena infeksi menular seksual (IMS). Selain berdampak langsung pada kesehatan.
Dalam kondisi hujan, tingkat kelembapan tinggi, dan suhu tinggi, melakukan aktivitas fisik di tempat terbuka meningkatkan peluang terserang penyakit.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved