Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
SEJUMLAH hasil survei menunjukkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim ialah seorang dari 5 menteri terbaik di periode kedua pemerintahan Presiden Joko Widodo. Kementerian yang dipimpin Mas Menteri pun menjadi salah satu sektor penting dalam meningkatkan mutu SDM Indonesia sesuai arahan Presiden.
Namun, dengan adanya pandemi covid-19 yang melanda Indonesia sejak Maret 2020, dunia pendidikan menjadi salah satu yang amat terdampak. Hal itu menjadi tantangan besar bagi Kemendikbud dan juga Mas Menteri untuk tetap menjamin proses pembelajaran berjalan maksimal sebagai bekal bagi generasi bangsa.
"Dari segi capaian tentu ini tahun paling menantang bagi Indonesia. Apalagi di dunia pendidikan, dampak pandemi memaksa kita untuk melakukan beberapa hal dengan cara berbeda. Ekspektasi kita dalam perubahan harus kita adaptasi lagi," kata Nadiem dalam kuliah umum dalam rangka HUT ke-51 Media Indonesia, hari ini.
Meski banyak kebijakan yang semula didesain terpaksa harus diadaptasi lagi dengan kondisi terkini, Kemendikbud menjamin perubahan ujian nasional menjadi Asesmen Nasional masih on the track. Program transformasi Guru Penggerak dan Kampus Merdeka pun masih berjalan.
"Tetapi karena pandemi, kita harus benar-benar mengalihkan resources, mengalihkan sumber daya untuk menangani krisis ini dan di situlah kita langsung bisa menyadari pertama situasi krisis ekonomi ini dalam sektor pendidikan dan kebudayaan," tambah Mas Menteri.
Dengan demikian, sejumlah program inisiatif dirancang dan diterapkan pada 2020 dan berlanjut selama masa pandemi. Tanpa harus membatalkan program-program di sektor pendidikan lainnya, Kemendikbud berusaha terus membantu tenaga pendidik dan murid atau mahasiswa di tengah krisis ini.
"Makanya bantuan subsidi upah membantu jutaan guru kita yang non-PNS dan juga bisa masih menjaga kesejahteraan mereka di masa sulit ini. Mendengar keluhan mengenai biaya kuota belajar besar sekali jadi kita mengerahkan anggaran cukup besar untuk membantu 35 juta siswa, guru, dan dosen untuk kuota belajar sehingga mereka bisa melakukan belajar online secara gratis dan lain sebagainya," jelas Nadiem.
Selain itu, Kemendikbud meluncurkan kurikulum darurat yang meringankan siswa maupun guru-guru. Nadiem mengatakan pihaknya telah menyederhanakan kurikulum saat ini agar para guru lebih bebas melakukan inovasi dalam pembelajaran jarak jauh.
Begitu pula dengan transformasi dana BOS, sekolah diberi kemerdekaan, kepala sekolah dapat menggunakann untuk berbagai macam kebutuhan. Lantaran, menurut Nadiem, sekolah lebih paham apa yang dibutuhkan dan harus dilakukan di masa sulit ini.
"Jadi, ada berbagai macam gerakan yang kita lakukan termasuk mengubah rumah sakit pendidikan kita menjadi penanganan covid-19. Berbagai macam langkah darurat harus kita lakukan secara cepat untuk bisa menanggulangi pandemi," ujar Nadiem.
Untuk penjelasan lebih lengkap terkait dengan capaian Kemendikbud pada 2020, program-program yang dilanjutkan di tahun ini, program prioritas yang dipastikan berlanjut, serta strategi baru Kemendikbud dapat disaksikan dalam acara Kuliah Umum Media Indonesia bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim yang ditayangkan Selasa (19/1) di Instagram dan Youtube Media Indonesia pukul 14.00 WIB dan di Metro TV pukul 20.00. (Van/X-3)
Kenapa mereka berani mengusutnya? Apakah memang penegak hukum sudah kembali ke jalur yang semestinya dalam menegakkan hukum.
Namma Nadiem Makarim tengah menjadi sorotan publik setelah muncul dalam kasua dugaan korupsi terkait pengadaan laptop senilai Rp9,9 triliun untuk program digitalisasi pendidikan.
Dalam rangka Hari Sumpah Pemuda 2020 ini, Mendikbud Nadiem Makarim membeberkan bagaimana pendidikan karakter ini diimplementasikan serta seperti apa tantangan yang harus dihadapi anak muda
Empat program merdeka belajar yang disampaikan Mendikbud Nadiem Makarim di Jakarta, Rabu (11/12)
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani mendukung keputusan Menteri Pedidikan dan Kebudayaan Nadiem Anwar Makarim yang mengizinkan sekolah yang berada di zona hijau buka kembali.
Lomba Vlog Instagram Media Indonesia diselenggarakan untuk menampung kreativitas anak-anak bangsa meskipun saat ini semua kegiatan terkendala pandemi covid-19.
Dengan teknologi antarmuka yang berkonsep liquid, naskah akan menyesuaikan layar perangkat yang sedang digunakan sehingga menambah kenyamanan membaca berita.
"Media Indonesia mengajarkan kepada kita bahwa yang bisa bertahan sampai 51 tahun adalah siapa yang mempunyai endurance yang palingg kuat, ketahanan yang paling kuat."
Wartawan Media Indonesia (1990-2019), Djadjat Sudradjat memaknai keberadaan surat kabar yang lahir 19 Januari 1970 dengan caranya sendiri
Kreatifitas dan inovasi yang dilakukan adalah dengan menyediakan platform-platform pemberitaan digital yang lebih memanjakan pembaca.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved