Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Agama Fachrul Razi menegaskan tekad bangsa Indonesia yakni terus mengedepankan kerukunan dan persatuan bangsa. Ia menyebut pihak yang tidak menginginkan terciptanya kerukunan dan memecah belah persatuan bukan lah bangsa Indonesia.
"Tekad kita semua kan sama pokoknya kalau ngomongin masalah kerukunan, kalau ada (yang tidak ingin rukun) berarti bukan orang Indonesia" ujar Fachrul saat berkunjung ke Komplek Media Grup, Kedoya, Jakarta Barat, Sabtu (26/10).
Sementara itu, Fachrul menjadikan Pancasila sebagai alat pemersatu bangsa. Ia juga menggarisbawahi pentingnya toleransi sebagai alat untuk mengokohkan bangsa Indonesia, sembari menambahkan tidak akan memberi ruang kepada anti-toleran.
"Semua bagaimana pun kita beda-beda dalam negara Kesatuan Republik Indonesia titik temunya di Pancasila," pungkasnya.
Baca juga: Kecintaan terhadap Bahasa Indonesia makin Luntur
Fachrul lantas berpesan kepada masyarakat Indonesia untuk menggunakan hati nuraninya sebagaimana yang dituntun dalam ajaran dan nilai agama yang diyakini masyarakat Indonesia, agar tidak mudah terprovokasi oleh oknum-oknum yang sengaja ingin memecah belah persatuan bangsa.
"Kembalikan aja kepada hati nurani masing-masing bahwa kalau agama apapun dia semua tujuan agama itu kan sama, memberikan rahmat bagi semua manusia. Ya udah sama, enggak ada agama yang beda dari itu," tutupnya.
Sebelumnya, Fachrul menuturkan bahwa dirinya bukanlah Menteri Agama Islam, melainkan menteri yang mencakup agama-agama lainnya di Indonesia. Pernyataan tersebut kerap dilontarkan Fachrul sejak ia dilantik oleh Presiden Joko Widodo pada Rabu (23/10) lalu. (OL-1)
Film Patah Hati yang Kupilih berfokus pada hubungan Alya dan Ben, yang terbentur tembok besar perbedaan agama yang diperparah oleh penolakan restu orangtua.
MENTERI Agama Nasaruddin Umar mengungkapkan akan terus berusaha agar umat semakin dekat dengan ajaran agamanya.
MENTERI Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa Kementerian Agama harus memainkan peran strategis sebagai jembatan dan mediator antara negara dan civil society.
MEDIA (cetak, elektronik, dan digital) disadari atau tidak bukan semata penyampai pesan.
Dirjen Bimas Islam, Abu Rokhmad, mengatakan, kegiatan Ngaji Budaya menjadi sarana efektif untuk mengajak generasi muda mencintai seni dan budaya, tanpa meninggalkan nilai-nilai agama.
Bermain pada film yang mengangkat kisah pernikahan beda agama, siapa sangka ternyata hal itu pernah dirasakan langsung oleh Michelle Ziudith.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved