Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Presiden Jusuf Kalla, hari ini, Kamis (22/8), meninjau progres pembangunan dari Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII).
Kunjungan tersebut merupakan kunjungan pertama dari dua rangkaian kunjungan lainnya, yakni ke Kantor Dewan Masjid Indonesia (DMI) dan Masjid Istiqlal.
Dalam kunjungan tersebut, Kalla didampingi Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Syafruddin, dan Rektor UIII Jakarta Komaruddin Hidayat.
Wapres berkunjung selama kurang lebih 60 menit saat meninjau tiga lokasi kampus UIII. yakni penataan infrastruktur kawasan, asrama mahasiswa, dan rektorat fakultas serta Plaza 3 pilar.
GM Divisi 1 PT Brantas Abip Raya Mustapa Nahdi menjelaskan sejumlah pembangunan drainase, jalan, dan pagar saat ini meski sudah dimulai namun terdapat sejumlah kendala.
Baca juga: LIPI Anugerahi Penghargaan kepada Dua Pakar Fisika Nuklir UI
"Di sini (menujuk gambar) tidak bisa dikerjakan karena ada masalah pembebasan tanah. Untuk jalan sudah hampir 20% (progres). Bapak bisa liat tower (pemancar RRI) kita baru bisa kerjakan per-spot yang harus dibenarkan. Drainase juga karena permasalahan tower. Namun, sebagian sudah bisa dibongkar dalam waktu dekat," jelas Mustapa di Cisalak, Jawa Barat, Kamis (22/8).
Usai melakukan kunjungan, Jusuf Kalla menilai pembangunan UIII cukup maju meski mengakui masih ada sejumlah kendala.
Akan tetapi, menurut Kalla, kendala tersebut dinilai masih dapat diselesaikan dalam waktu dekat agar dapat selesai dan operasional sesuai target pada tahun depan.
"Lahan yang kita harus kita selesaikan agar mempercepat prosesnya. Itu memang persoalan Gubernur dan Wali Kota, nanti akan segera terbitkan Surat Keputusan (SK) soal penertibannya," tutur Jusuf Kalla.
Sedangkan untuk kendala tower RRI, Wapres menjelaskan hal tersebut sudah ada dalam persetujuan antara Menteri Agama dan RRI untuk segera membuka 18 tower yang sekarang tinggal 5. Nanti akan dikerjakan secara bertahap dan diharapkan pertengahan September sudah selesai. (OL-2)
Kegagalan di masyarakat jauh lebih fatal dibanding kegagalan akademik.
Presiden Prabowo Subianto mengundang perguruan tinggi terkemuka Inggris untuk menjalin kerja sama dalam pendirian 10 universitas baru di Indonesia.
Mitigasi lewat pendekatan sosial kemasyarakatan ini bisa menjadi contoh sinergi antara perguruan tinggi dan masyarakat dalam membangun ketangguhan desa menghadapi bencana.
Penguatan kompetensi dan sistem perlindungan bagi mahasiswa yang melakukan kegiatan kerja di luar negeri harus terus ditingkatkan.
Peserta juga diajak mengeksplorasi cara memanfaatkan kertas daur ulang sebagai media artistik seperti ilustrasi, kartu ucapan, kemasan kreatif, dan karya dekoratif.
Kunjungan akademik ini menjadi langkah strategis Universitas LIA dalam memperkuat jejaring internasional dan memberikan pengalaman global bagi sivitas akademika.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved