Rabu 15 Maret 2023, 10:30 WIB

Unknown Mortal Orchestra Rilis Single Meshuggah

Basuki Eka Purnama | Hiburan
Unknown Mortal Orchestra Rilis Single Meshuggah

MI/HO
Unknown Mortal Orchestra

 

MENJELANG perilisan album V, 17 Maret 2023 mendatang, band asal Selandia Baru, Unknown Mortal Orchestra (UMO) merilis single baru berjudul Meshuggah melalui label musik Jagjaguwar.

Meshuggah dirilis setelah kesuksesan dua single sebelumnya, yaitu Layla dan Nadja, yang masing-masing dirilis dengan video klip yang disutradarai oleh Vira-Lata. 

Dua video klip tersebut mendokumentasikan kisah emosional dua sahabat dan disebut oleh The New York Times sebagai video yang "penuh kehangatan dengan vokal dan melodi yang penuh emosi." 

Baca juga: Unknown Mortal Orchestra Rilis Single Nadja

Pada Oktober 2022 lalu, UMO merilis lagu pertama dari album V yaitu I Killed Captain Cook, yang menampilkan ibunda Ruban, Aipolani Nielson, pemenang Miss Aloha Hula 1973.

Untuk merayakan perilisan single Meshuggah, Apple Music memilih Unknown Mortal Orchestra sebagai cover playlist New Music Daily terbaru.

Unknown Mortal Orchestra juga baru-baru ini meluncurkan UMOtv, sebuah live stream 24 jam di YouTube yang menampilkan katalog komplet dari musik, video klip, dan karya-karya UMO lainnya. 

Baca juga: Unknown Mortal Orchestra Siap Rilis Album Baru

Didesain agar terbebas dari pengaruh algoritma, UMOtv juga akan menampilkan musik-musik UMO yang belum pernah dirilis sebelumnya, visual eksklusif, chatbot doomsday, dan serta berbagai kejutan lainnya. (RO/Z-1)

VIDEO TERKAIT:

Baca Juga

Instagram

Diduga Terseret Kasus Korupsi Eks Pejabat Pajak Rafael Alun, Apa Jawab Raffi Ahmad?

👤Zubaedah Hanum 🕔Sabtu 01 April 2023, 14:50 WIB
NAMA artis Raffi Ahmad terseret kasus korupsi mantan pejabat Ditjen Pajak, Rafael Alun Trisambodo. Apa jawab...
Dok. Ist

Daftar Film Bioskop yang Tayang Bulan April 2023

👤Meilani Teniwut 🕔Sabtu 01 April 2023, 13:22 WIB
Berikut rekomendasi film bioskop tayang April...
Dok. Ist

Kumpulan Meme THR Lucu Bisa untuk Status Media Sosial

👤Mesakh Ananta Dachi 🕔Sabtu 01 April 2023, 13:07 WIB
Seringkali pemberian THR macet atau terlambat. Maka, apabila kasus sedemikian rupa terjadi nantinya, anda dapat membuat pemberitahuan...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya