Selasa 09 Juni 2020, 20:33 WIB

Gagal Gelar Busana, Chanel Pamerkan Secara Digital

Antara | Hiburan
Gagal Gelar Busana, Chanel Pamerkan Secara Digital

Chanel
Chanel

 

Rumah mode mewah asal Prancis Chanel akhirnya memamerkan koleksi busana "Cruise 2021" secara digital, setelah gagal menggelar pagelaran busana untuk koleksi terbarunya ini di Capri, Italia.

Chanel terpaksa membatalkan pagelaran busana yang seharusnya dilaksanakan pada 7 Mei lalu, akibat pandemi Covid-19. Alih-alih menggelar pagelaran busana di Capri, Chanel membawa nuansa Capri ke Paris dengan menciptakan nuansa pantai di sebuah studio di Rue Cambon.

"Aku selalu bermimpi pergi ke Capri, aku sungguh ingin pergi ke sana," ujar Direktur Artistik Chanel, Virginie Viard.

Ini adalah pertama kali dalam sejarah, Chanel memamerkan koleksi terbaru tanpa mengadakan pertunjukan, kata Bruno Pavlovsky, Presiden dari Chanel SAS.

"Ini adalah cara baru untuk menampilkan fesyen. Namun kami juga minta maaf karena tidak bisa menampilkan pertunjukan, karena kondisi yang tidak memungkinkan," kata Pavlovsky.

"Saya berharap kita dapat kembali ke 'runway' pada bulan Oktober, apakah itu dilakukan secara tertutup atau dengan sedikit audiens. Peragaan busana masih merupakan cara terbaik untuk menceritakan koleksi, dan itu sangat penting bagi kami karena ini adalah awal dari cerita," tambah dia. (OL-12)

Baca Juga

Dok. Weverse

Suga BTS Bersiap Keluarkan Dokumenter Bertajuk Road to D Day

👤Gana Buana 🕔Sabtu 01 April 2023, 08:59 WIB
Film dokumenter ini nantinya akan berisi konten eksklusif dari Suga...
Dok. Youtube: BLACKPINK

Jisoo Blackpink Tampil Manis Hingga Sensual Pamer Perut Otot

👤Gana Buana 🕔Sabtu 01 April 2023, 08:34 WIB
Dalam video musik pertama yang dikeluarkan ‘Flower’ Jisoo Blackpink menunjukkan dualitas yang luar...
Dok. Youtube: BLACKPINK

Flower Jisoo Blackpink Duduki Posisi Teratas Tranding di ‘Youtube’

👤Gana Buana 🕔Sabtu 01 April 2023, 07:48 WIB
Rekor ini berhasil membuat video musik ‘Flower’ jadi  #1 on trending for...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya